FaktualNews.co

Tergelincir, Pengendara Motor di Mojokerto Tewas Ditabrak Pikap

Peristiwa     Dibaca : 1131 kali Penulis:
Tergelincir, Pengendara Motor di Mojokerto Tewas Ditabrak Pikap
FaktualNews.co/lutfi hermansyah
Petugas mengevakuasi korban kecelakaan di di Jalan Raya Dusun Wonokerto, Desa Sumberwono, Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto.

MOJOKERTO, FaktualNews.co – Muhammad Ainul Lazim (23), pengendara motor asal Desa Baureno, Kecamatan Jatirejo, Kabupaten Mojokerto tewas akibat ditabrak pikap di Jalan Raya Dusun Wonokerto, Desa Sumberwono, Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto, Selasa (11/1/2021) sore.

Sebelum kejadian, kendaraan korban tergelincir air hujan dan pengendara jatu.

Kecelakaan bermula ketika Ainul mengendarai sepeda motor Honda Vario nopol S 6449 NBF berjalan dari arah utara ke selatan. Tiba-tiba dia hilang kendali di jalan berair, lalu terjatuh ke arah kanan serong ke barat.

Saat bersamaan, dari arah berlawanan melaju Toyota Kijang pikap nopol L 9336 CL dikemudikan Syukur Ikhwantoro (40) warga Desa Dawuhan Sengon, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan.

“Karena jarak antara kedua kendaraan sudah dekat, kendaraan motor Honda Vario bertabrakan dengan Toyota Kijang pikap,” kata Kanit Laka Lantas Polres Mojokerto, Iptu Wihandoko.

Seketika itu, lanjut Wihandoko, Ainul meninggal dunia di lokasi kejadian. Kemudian Petugas Unit Laka Satlantas Polres dibantu potensi relawan dan warga setempat mengevakuasi jenazah korban dari lokasi kejadian.

“Muhaamad Ainul Lazim meninggal dunia dievakuasi ke RSUD kota Mojokerto,” ujarnya.

Wihandoko menambahkan, kecelakaan terjadi diduga karena kendaraan tergelincir yang menyebabkan korban hilang kendali.

“Kondisi jalan basah usai hujan kemungkinan menjadi penyebab kendaraan korban tergelincir sehingga kehilangan kendali dan terjadi kecelakaan,” imbuhnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah