SURABAYA, FaktualNews.co – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Surabaya merekomendasikan agar SMAN di Kota Surabaya yang salah satu siswanya ketahuan positif Covid-19, untuk sementara waktu diliburkan lebih dahulu.
Dinkes menyatakan, satu pelajar SMAN tersebut positif Covid-19. Hal itu diketahui setelah melakukan tracing terhadap kontak erat di lingkup sekolah. Mulai dari guru dan teman satu kelas siswa yang terpapar Covid-19.
Kepala Dinkes Kota Surabaya Nanik Sukristina menjelaskan, pihaknya merekomendasikan agar SMAN 22 Surabaya diliburkan selama lima hari setelah ditemukan satu siswa positif Covid-19.
“Satu siswa yang terpapar Covid-19 ini hasil tes swab PCR. Dan dinyatakan positif Covid-19. Kami merekomendasikan agar sekolah diliburkan berdasarkan surat keputusan bersama empat menteri terkait penanggupangan Covid-19 dalam penyelenggaraan pembelajaran tatap muka,” kata Nanik Sukristina, Selasa (18/1/2022) sore.
Nanik mengatakan, sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19, Dinkes Kota Surabaya, melakukan testing dan tracing. “Kita melakukan tes swab PCR kepada 50 orang guru serta 36 siswa teman satu kelas siswa yang terpapar Covid-19,” pungkasnya.