Wisata

Wisata Alternatif Petik Rambutan Menik Lamongan Murah di Kantong

LAMONGAN, FaktualNews.co-Untuk liburan akhir pekan bersama keluarga namun masih murah di kantong, alangkah baiknya mencoba mengunjungi kebun rambutan yang berada di Desa Sugihan, Kecamatan Solokuro, Kabupaten Lamongan.

Pohon rambutan di kebun milik Menik, yang memiliki luas kurang lebih satu hektare tersebut, saat musim hujan ini sedang berbuah lebat dan siap untuk disantap. Sehingga cocok sebagai lokasi wisata petik buah yang sudah digeluti sejak lama sekitar 10 tahun lalu.

“Awal mula membuka wisata petik buah ini karena saya merasa kesulitan saat harus membawa buah ini ke pasar. Dari sini saya kemudian terbesit keinginan untuk membuat kebun buah rambutan saya ini menjadi agro wisata petik buah rambutan. Karena saat ini banyak agrowisata di Lamongan tapi belum ada yang petik buah rambutan,” kata Menik, Sabtu (22/1/2022).

Biaya masuk ke kebun rambutan milik Menik tersebut tidaklah mahal. Cukup membayar Rp 10 ribu, pengunjung sudah bisa menikmati buah rambutan dan memanjakan lidah sampai puas.

Selain memakan langsung di kebun, pengunjung juga bisa membawa pulang buah rambutan untuk oleh-oleh keluarga di rumah atau tetangga, dengan harga yang tentunya lebih miring dibanding harga pasaran. “Pohon rambutan saya ini ada 2 jenis rambutan, yaitu rambutan Binjai dan Aceh,”  papar Menik.

Tempat wisata petik buah miliknya itu masih memiliki beberapa kekurangan, di antaranya tidak tersedianya toilet serta papan penunjuk arah menuju kebunnya. “Saya berharap supaya pemerintah bisa memberi bantuan dalam hal fasilitas bagi pengunjung,” ucap Menik.

Kurang lengkapnya fasilitas tersebut, tak menyurutkan minat pengunjung warga lokal untuk mendatangi kebun rambutan milik Menik. Salah satunya adalah Azizah, warga Lamongan. “Saya tertarik datang karena ingin merasakan langsung buah rambutan dari pohonnya,” kata Zizah.

Menurut Zizah, rasa asam manis buah rambutan di kebun milik Menik, tak kalah dengan rambutan dari daerah-daerah yang terkenal sebagai penghasil rambutan. “Enak dan seger mas buahnya,” ucapnya.

Kebun rambutan tersebut sangat cocok sebagai referensi wisata bersama keluarga, pohonnya yang rindang bisa digunakan wisatawan berteduh sembari menikmati buah yang dipetik langsung dari pohonnya.