Kuliner

Nikmatnya Sensasi Sambal Gami di Jombang yang Nampol dan Bikin Nagih

JOMBANG, FaktualNews.co – Pecinta kuliner pedas wajib coba nikmatnya sambal gami di salah satu warung di Desa Banjardowo, Kabupaten Jombang. Menu yang menjadi kuliner viral dengan rasa manjakan lidah tersebut, dijamin membuat kalian ketagihan.

Kuliner sambal gami ini dapat ditemukan di warung milik Sigit (45) tepatnya di Jalan Melati Banjardowo. Di warung tersebut siap menyajikan aneka macam menu sesuai selera. Racikan sambal yang lekoh nan pedas juga disajikan panas-panas di atas layah usai dibakar. Hal itu menambah kenikmatan dalam setiap gigitnya.

Aneka menu sambal gami di warung ini beragam, mulai dari sambal gami ayam, ikan gurame, ikan mujaer, ikan lele, ikan patin, cumi, udang, dan sarden yang diolah dengan racikan khas sambal yang menggugah selera.

“Ini salah satu kuliner viral yang harus dicoba, sambalnya pas, bisa request mau pedasnya gimana. Pedasnya makin nampol soalnya disajikan panas diatas layah menambah kenikmatan. Bikin ketagihan, kalau mau makan sambal gami pasti kesini lagi,” kata salah satu pengunjung, Ayu Tiffani (27), Kamis (10/3/2022).

Sambal gami tergolong kuliner unik. Menu sambalan yang seyogyanya hanya disajikan dengan sambal dan lalapan saja, kini telah dimodifikasi dengan sentuhan lain. Selain disajikan seperti sambalan atau penyetan pada umumnya, sebelum disajikan kepada pengunjung, terlebih dahulu sambal dan lauk yang dipilih dalam layah terlebih dahulu dibakar, sehingga saat disajikan masih dalam keadaan panas.

“Kalau asalnya kuliner ini dari Bontang Kalimantan, hanya saja kami memasaknya disesuaikan dengan lidah orang Jombang. Jadi saya padukan biar pas,” ungkap Sigit, pemilik warung sambal gami di Banjardowo.

Untuk seporsi menu sambal gami di warung milik Sigit termasuk terjangkau, pengunjung cukup merogoh kocek sekitar Rp 10 ribu hingga Rp 20 ribu dengan menambah aneka minuman yang disediakan.

“Menyantap sambal gami khas warung kami tidak mahal, paling murah kita Rp 10 ribu, paling mahalnya itu ikan gurame di harga Rp 20 ribu,” jelas pemilik warung.

Bagi yang ingin menikmati kuliner viral sambal gami tersebut, warung dibuka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB hingga 16.00 WIB dengan alamat di atas atau tinggal cari saja di dalam google map.

Selain dapat menikmati hidangan lekohnya sambal gami, pengunjung juga dapat menikmati fasilitas free karaoke untuk sejenak melepas penat dan menunggu sajian disiapkan.

“Untuk sambal gami kita ready mulai pukul 10 pagi sampai 4 sore, tapi warung belum tutup karena kita juga ada warkop baru tutup sekitar jam 10 malam. Untuk karaoke memang kita siapkan untuk pengunjung secara gratis,” tandas Sigit memungkasi.