FaktualNews.co

Kreatif, Ibu Rumah Tangga di Kediri Ini Membuat Brownis Cantik Bermotif Batik

Kuliner     Dibaca : 1503 kali Penulis:
Kreatif, Ibu Rumah Tangga di Kediri Ini Membuat Brownis Cantik Bermotif Batik
FaktualNews.co/Moh Muajijin
Dwi Astutik menunjukkan brownis bermotif batik buatannya

KEDIRI, FaktualNews.co – Membatik umumnya dilakukan di atas kain. Namun Dwi Astutik, seorang ibu rumah tangga warga Desa Besuk Kecamatan Gurah Kabupaten Kediri justru membatik di atas brownis.

Aneka motif batik yang menarik dan unik menghiasi brownis buatannya, sehingga memberi nilai tambah, lebih diminati dan banyak dipesan oleh pembeli.

Brownis-brownis bermotif batik dan cantik buatan Dwi Astutik ini mampu menghinotis para penikmat kue bertekstur bantat ini untuk segera membeli dan mencicipinya.

Terbukti, brownis buatan Dwi ini mampu terjual hingga luar daerah Kediri. Seperti Jombang, Trenggalek, Sidoarjo, Banyuwangi dan Surabaya.

Inovasi membuat brownis batik dilakukan oleh Dwi Astutik, berawal dari hobinya membuat aneka makanan kering.

“Jadi ini bermula saat kami mengikuti pelatihan oleh Dinas Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Kediri. Kemudian kami berkreasi membuat brownies batik,” jelas Dwi Astutik, pembuat brownis batik, Minggu (13/03/2022).

Proses pembuatan brownies batik sama seperti brownis pada umumnya. Hanya saja motif batik dibuat terlebih dahulu menggunakan adonan.

“Untuk membuat brownies batik butuh konsentrasi dan ketelatenan yang tinggi. Hal itu harus dilakukan agar menghasilkan motif batik semirip mungkin dengan contoh atau orderan dari para pembeli,” tambah Dwi Astutik.

Awalnya motif batik dibuat terlebih dahulu. Jika adonan motif batik sudah jadi, lalu dikukus kurang lebih 10 menit. Sambil menunggu adonan motif batik matang, dipersiapkan adonan untuk membuat brownisnya.

“Bahan-bahan seperti tepung, telur, gula dan coklat diaduk hingga rata. Dan jika adonan sudah rata, adonan coklat ditaruh di atas motif batik, lalu dikukus kembali hingga matang,” kata Dwi.

Dalam sehari, Dwi mampu membuat brownis batik lima sampai enam buah untuk ukuran besar. Untuk ukuran kecil dalam sehari bisa membuat 10 buah.

“Harga brownis batik mulai Rp 35 ribu sampai Rp 300 ribu, tergantung ukuran besar-kecilnya dan juga motif batik yang dipesan pelanggan,” tutup Dwi Astutik.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah