FaktualNews.co

Sidak Polsek Mojowarno Jombang, Minyak Goreng Aman

Peristiwa     Dibaca : 825 kali Penulis:
Sidak Polsek Mojowarno Jombang, Minyak Goreng Aman
FaktualNews.co/Diana Kusuma.
Kegiatan sidak minyak goreng yang dilakukan Polsek Mojowarno, Jombang, di salah satu pasar tradisional.

JOMBANG, FaktualNews.co – Jajaran Polsek Mojowarno, Kabupaten Jombang, sidak harga minyak goreng di salah satu pasar tradisional. Dalam kegiatan tersebut tidak ditemukan kejanggalan di beberapa penjual.

Sidak harga minyak goreng yang dilakukan Polsek Mojowarno dan petugas Satpol PP Kecamatan dalam Pasar Desa Mojoduwur di beberapa penjual. Sidak yang dipimpin Kapolsek AKP Yogas, tidak ada minyak goreng dengan harga tidak wajar, meski pemerintah pusat telah mencabut HET minyak goreng.

“Hasil pantauan di beberapa toko ditemukan menjual minyak goreng kemasan revil 2 literan merk SUNCO dan FORTUNE dengan harga eceran Rp49 ribu. Sedangkan yang 1 literan harga eceran Rp 24 ribu. Minyak curah subsidi perkilogram harga Rp15.500,- sesuai deng penetapan HET Permendagri No.11 tahun 2022,”ungkap AKP Yogas, Selasa (22/3/2022).

“Jadi hasil sidak kami, tidak ditemukan kenaikan harga minyak dan tidak ada kelangkaan. Begitupun soal distribusi minyak goreng lancar,”tandasnya.

Dalam perkembangannya, AKP Yogas mengatakan akan ikut memantau perputaran dan pendistribusian serta harga minyak goreng agar selalu berada dalam kondisi aman.

“Berangkat dari ini, kami tidak akan berhenti untuk ikut mengawal kebutuhan minyak goreng yang saat ini banyak dikeluhkan. Perkembangannya akan kami pantau juga pasar-pasar lainnya,”katanya.

AKP Yogas mengimbau kepada masyarakat agar tidak panik dalam menyikapi ketersediaan minyak goreng. Namun jika ditemukan harga minyak goreng yang melampaui batas pada umumnya, agar memberikan informasi kepada pihaknya untuk ditindak lanjuti.

“Kami imbau kepada masyarakat untuk selalu tenang. Karena kami juga ikut memantau. Nanti jika ditemukan kecurangan, bisa langsung diinfokan kepada kami akan kami tindak lanjuti,”pungkasnya.

 

 

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin