KEDIRI, FaktualNews.co – Pasca munculnya buaya di sungai Janti Desa Janti, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri. Warga setempat berjaga secara bergiliran di pinggir sungai, untuk mengawasi pergerakan hewan buas buaya muara tersebut.
Selain itu warga juga melihat jebakan yang dipasang di pinggir sungai. Apakah buaya muara sudah masuk perangkap atau belum.
“Kita secara bergiliran berjaga di pinggir sungai untuk memantau pergerakan buaya muara. Selain itu warga yang bertugas juga mengawasi jebakan milik BKSDA yang dipasang. Karena jebakannya masih manual, jadi nanti begitu buaya muara masuk tali langsung ditarik agar pintu menutup,”jelas Surdino, Kepala Dusun Janti, Rabu (23/3/2022).
Surdino menambahkan, akibat penampakan buaya muara di sungai Janti, sangat meresahkan warga. Pasalnya sungai Janti selama ini digunakan warga untuk beraktivitas.
“Jadi selama ini warga sering ke sungai Janti untuk mandi, mencuci dan juga mencari pasir. Namun sejak kemunculan hewan buas buaya muara, warga takut dan sudah tidak berani lagi ke sungai Janti,”tambah Surdino.
Warga berharap, petugas yang berwenang segera mampu menangkap dan mengevakuasi buaya muara tersebut. Demikian ini agar tidak ada kejadian yang membawa korban warga.
“Kita sudah memasang dua jebakan untuk buaya. Satu dari BKSDA dan satunya lagi dari warga sendiri. Semoga buaya muara tersebut segera tertangkap.”tutup Surdino.
Buaya muara tersebut, sering menampakkan diri ketika malam hari untuk mencari mangsa. Sedangkan saat siang hari buaya muara tersebut berjemur di pinggir sungai.