FaktualNews.co

Solar Langka di Jalur Nasional Mojokerto, Sopir Truk Kelimpungan Berburu SPBU

Peristiwa     Dibaca : 951 kali Penulis:
Solar Langka di Jalur Nasional Mojokerto, Sopir Truk Kelimpungan Berburu SPBU
FaktualNews.co/lutfi hermansyah
Sejumlah truk mengantre pengisian solar di SPBU 5461326 Jalan Bypass Balongmojo, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto, Rabu (30/3/2022).

MOJOKERTO, FaktualNews.co – Solar di sepanjang jalan Nasional Mojokerto mengalami kelangkaan. Tak sedikit SPBU yang kehabisan solar. Para sopir truk pun kesulitaan berburu SPBU untuk mendapatkan solar.

Pantauan FaktualNews.co, dari 6 titik pom bensin atau SPBU, mulai jalur pintu masuk Mojokerto dari arah Surabaya sampai ke Trowulan, hanya ada satu yang masih tersedia solar.

Itu pun sarat antrean truk trailer. Yakni SPBU di Jalan Bypass Balongmojo, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto.

Sedangkan di beberapa pengisian SPBU yang lain nampak tulisan bahwa BBM jenis solar kosong dan dalam perjalanan. Puluhan kendaraan besar jenis truk maupun bus yang ingin mengisi bahan bakar, terpaksa harus berputar balik tanpa bisa mengisi solar.

Solikhin, salah satu pengemudi truk tujuan Solo sempat menelan kekhawatiran akibat sulit mengisi bahan bakar jenis Solar.

“Sudah dua pom bensin yang saya masukin tapi solar habis, ini baru dapat, antre juga setengah jam,” tuturnya kepada FaktualNews.co di sela mengantre di SPBU 5461326 Balongmojo, Rabu (30/3/2022) malam.

Dirinya menambahkan, kelangkahan BBM jenis Solar ini sudah dirasakan sejak sepekan terakhir ini. “Ya sudah satu mingguan. Kalau harganya tetap sekitar Rp 5 ribu per liter,” ujarnya.

Kelangkaan BBM jenis solar ini membuat para pengemudi lebih lama sampai ke tempat tujuannya. Selain itu juga, pengiriman barang lebih terlambat dibandingkan biasanya. Solikhin berharap, kondisi demikian tidak berlalut-larut.

“Kita susahlah, namanya orang kerja ya pengennya ya lancar,” tukas dia.

Sopir lain, Toni mengatakan hal yang senada. Ia mengaku sudah dua hari ini ia kesulitan mencari solar. Beruntungnya, hari ini ia langsung mendapatkan solar di SPBU 5461326 Balongmojo.

“Kadang-kadang sulit, kadang-kadang enggak. Sulit sejak 2 hari yang lalu. Nyampek sini langsung dapet. Biasanya normal, sekarang susah,” paparnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah