SURABAYA, FaktualNews.co – Makam Sunan Ampel, yang terletak di Kecamatan Semampir, Surabaya, menjadi tempat memanjatkan doa maupun ziarah bagi warga kota Surabaya sendiri maupun luar kota Surabaya.
Terlebih lagi saat bulan Ramadan kali ini, banyak peziarah yang datang.
Menurut Mustajab, salah satu petugas di Makam Sunan menjelaskan, banyak musafir yang berduyun-duyun datang setiap harinya.
“Orang-orang di sini banyak yang musafir,” terang Mustajab, saat ditemui di makam sunan ampel, Kamis (7/4/2022).
Mustajab mengatakan, situasi pandemi Covid-19 sedikit mempengaruhi jumlah peziarah serta pedagang yang menjajakkan jualan di sekitar kawasan Makam Sunan Ampel.
Makam Sunan Ampel sejak awal Ramadan masih terus didatangi peziarah. Tetapi jumlah tidak terlalu tinggi.
“Kalau pagi sampai sore ya kira-kira sekitar 50 sampai 70 orang perhari. Kalau malam ramai peziarah kisaran 250 orang ke atas,” bebernya.
Ia mengutarakan, peziarah paling banyak yakni sesudah Nuzulul Qur’an. “Ramainya ya nanti sesudah Nuzulul Qur’an,” kata dia.
Di Masjid Sunan Ampel juga disediakan takjil buka puasa nasi bungkus maupun nasi kotak bagi peziarah.
Di satu sisi, ia menegaskan, peziarah diwajibkan menerapkan protokol kesehatan yang semestinya. Petugas secara rutin mengingatkan peziarah yang datang.
“Masih tetap menerapkan protokol kesehatan. Tetap dikontrol oleh petugas kepolisian dan satgas Covid-19 harus memakai masker,” ungkapnya.