BLITAR, FaktualNews.co – Bulan suci Ramadan menjadi berkah tersendiri bagi produsen jajanan opak gambir di Kota Blitar. Para pengusaha jajanan opak gambir ini kebanjiaran pesanan sejak awal memasuki bulan suci Ramadaan.
Dalam sehari, pemesan opak gambir di Kota Blitar mencapai ratusan dari berbagai daerah, dimana sebelumnya atau bulan puasa tahun kemarin, sempat terhenti akibat pandemi.
Salah satu pengrajin opak gambir, Dian Kartika mengatakan, untuk tahun ini, pesanan opak gambir tiap harinya mencapai sekitar 500 hingga 1000 pesanan.
“Jadi untuk lebaran tahun ini, kayaknya sudah ramai. Pasalnya, dua tahun yang lalu saya sepi bahkan oderan hanya puluhan saja. Namun sekarang sudah mulai banyak pesanan lagi,” kata Dian, Rabu (20/4/2022).
Dian menambahkan, untuk mencukupi kebutuhan pesanan setiap hari, dia mengaku harus bermitra dengan perajin opak gambir lainnya. Pasalnya, untuk saat ini, produksinya masih terbatas.
“Sejak awal ramadan saya sudah bermitra dengan perajin lainnya. Pasalnya hingga saat ini permintaan dari luar kota masih meningkat,” ujarnya.