FaktualNews.co

Persiapan Liga 3, Persedikab Kediri Genjot Pemain Latihan Fisik

Olahraga     Dibaca : 554 kali Penulis:
Persiapan Liga 3, Persedikab Kediri Genjot Pemain Latihan Fisik
FaktualNews.co/Moh Muajijin/
Debat ketiga Pilkada Lamongan 2024 kedua Paslon, di Convention Hall Arief Rahman Surabaya, Kamis (21/11/2024).
KEDIRI, FaktualNews.co – Untuk menghadapi kompetisi Liga 3 musim 2022-2023, tim Persedikab Kediri terus mempersiapkan diri, dengan menggelar latihan fisik di stadion Canda Bhirawa Pare Kabupaten Kediri, Jumat (17/6/2022).

Di bawah pelatih baru Bambang Drajad, selama bulan Juni ini, para pemain Persedikab Kediri fokus menjalani program latihan terkait peningkatan kondisi fisik dan mental para pemain.

Bahkan, untuk memaksimalkan peningkatan kondisi fisik tersebut, para penggawa tim berjuluk Bledug Kelud itu menjalani latihan sebanyak dua kali dalam sehari.

Bambang Drajad, Pelatih Persedikab Kediri mengaku,  kondisi fisik pemain dinilai penting, untuk menunjang performa pemain pada saat menjalankan laga pertandingan. Semakin baik kondisi fisik pemain, maka semakin mobile pemain dalam bermain selama 2 x 45 menit.

“Jadi saat ini kita fokuskan dulu untuk latihan fisik, agar fisik para pemain benar-benar fit. Makanya kita genjot para pemain dengan menggelar latihan selama 2 X 45 menit,”kata Bambang Drajad, pelatih Persedikab Kediri.

Bambang Drajad optimis, dengan target yang dibebankan oleh manajemen, dalam mengarungi kompetisi liga musim ini. Di mana Persedikab wajib lolos ke Liga 2 musim depan.

“Jadi kita oleh pihak manajemen diberikan target harus lolos ke Liga 2 musim depan. Dan kami optimis mampu menjalankan target dari pihak manajemen,” kata Bambang Drajad memungkasi.

Ket foto: para pemain Persedikab latihan di stadion Canda

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul