FaktualNews.co

Terseret 10 Meter, Pengendara Motor Tewas di Balongsari Tandes Surabaya

Peristiwa     Dibaca : 902 kali Penulis:
Terseret 10 Meter, Pengendara Motor Tewas di Balongsari Tandes Surabaya
FaktualNews.co/Risky Didik Pramanto/
Petugas saat mengevakuasi korban kecelakaan di Tandes, Surabaya, Senin (20/6/2022).

SURABAYA, FaktualNews.co – Dua pengendara motor tewas setelah ditabrak truk tronton Nopol L 9391 UX yang di kemudikan oleh Ahmad Saib, (37) warga Desa Gepol Kurung, Menganti, Gresik.

Peristiwa laka lantas ini terjadi pada Senin (20/6/2022) siang di Jalan Balongsari, Tandes, Surabaya.

Korban tewas yakni, Fatma (47) warga Jalan Krembangan Bakti XI terseret sekitar 10 meter bersama motornya. Korban tewas di perjalanan setelah dievakuasi ke rumah sakit.

Satu korban lain yang tewas di lokasi kejadian yakni, Muawiyah, warga Jalan Kalianak Timur Rahmad VI.

Pendik, salah satu saksi mata saat melihat kecelakaan tersebut mengatakan, bahwa motor honda beat nopol L 4434 DZ, melaju dari arah barat ke timur. Setibanya di pertigaan Jalan Balongsari korban tiba-tiba berbelok ke kiri ke arah Jalan Margomulyo.

“Motor mau belok kanan nggak jadi terus belok kiri ditabrak truk dari belakang,” ungkapnya, Senin (20/6/2022).

Sementara Kanit Laka Lantas Polrestabes Surabaya Iptu Suryadi menyatakan, setelah menerima laporan tim unit laka lantas langsung ke lokasi kejadian.

“Korban meninggal dunia dua orang. Satu di TKP satu dalam perjalanan ke rumah sakit,” jelasnya.

Suryadi menyebutkan, kecelakaan bermula saat motor yang dikendarai korban berjalan dari arah barat ke timur. Setelah itu korban belok ke kiri di Jalan Balongsari menuju arah Jalan Margomulyo.

“Saat belok ke kiri itu motor terlibat laka dengan truk yang melaju se arah di belakangnya,” tegasnya.

Pihaknya mengatakan, untuk korban meninggal dunia dievakuasi ke RSU dr Soetomo. Sementara sopir truk sudah diamankan untuk dimintai keterangan.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
S. Ipul