FaktualNews.co

Bupati Jombang Bersama Baznas Salurkan Hewan Qurban di Ngusikan dan Kudu

Advertorial     Dibaca : 488 kali Penulis:
Bupati Jombang Bersama Baznas Salurkan Hewan Qurban di Ngusikan dan Kudu
Herwan qurban yang disalurkan di dua kecamatan di Kabuapten Jombang.

JOMBANG, FaktualNews.co-Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Jombang jelang Idul Adha menyalurkan hewan qurban ke Kecamatan Ngusikan dan Kudu, Jumat (8/7/2022).

Ketua Baznas Jombang, H. Didin A Sholahudin menyampaikan bahwa program Tebar Hewan Qurban dan sedekah daging ke pelosok Jombang yang diinisiasi oleh Baznas Jombang dan bersinergi dengan berbagai pihak termasuk ASN, organisasi pemerintah daerah dan masyarakat, agar distribusi hewan qurban dapat merata ke seluruh wilayah, tidak hanya masyarakat perkotaan.

“Terima kasih atas support, motivasi dan dukungan semua pihak, para kepala desa, camat, sehingga unit pengumpul zakat ditingkat desa maupun kecamatan dapat bekerja maksimal di dalam menerima dan menyalurkan kembali sedekah dari masyarakat yang mampu untuk kembali ke masyarakat yang perlu dibantu sehingga kesejahteraan masyarakat semakin meningkat,” tambahnya.

“Alhamdulillah tahun ini perolehan hewan qurban meningkat pesat yakni 3 ekor sapi dan 50 ekor kambing, jika dibanding tahun lalu. Ini hasil dari data yang diperoleh sampai Kamis, 7 Juli 2022. Sebab penambahan masih akan berlangsung hari ini,” tutur Ketua Baznas yang akrab disapa Gus Didin.

Hewan qurban yang disalurkan ke Kecamatan Ngusikan dan Kudu, 1 sapi dan 21 kambing. Untuk Sapi akan disembelih di Desa Asem Gede untuk disebarkan di masyarakat sekitar.

Disebutkan juga oleh Ketua Baznas bahwa untuk program sedekah daging juga mengalami peningkatan dari sebelumnya 1100 paket daging, tahun ini meningkat menjadi 2500 paket daging masing masing beratnya sekitar setengah kilogram sampai satu kilogram.

Bupati Jombang Hj. Mundjidah Wahab menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi baik kepada masyarakat yang telah menyalurkan bantuan juga sedekahnya, juga kepada Baznas Kabupaten Jombang yang telah memiliki program terobosan menyalurkan hewan qurban untuk masyarakat pinggiran/pelosok desa agar merata yang sudah berjalan tiga tahun ini.

“Tolong kepala desa bisa mendata adakah warganya yang tidak dapat melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi baik yang dari SD, MI mau ke Tsanawiyah, mau ke Aliyah atau kuliah. Mudah mudahan melalui Bea Siswa Baznas akan terbantu. Semoga kegiatan ini memberikan manfaat dan barokah bagi kita semua,” pungkas Bupati Jombang Hj Mundjidah Wahab.

Pada kesempatan tersebut bupati yang juga didampingi oleh Kepala Dinas Peternakan Kabupaten Jombang, Kabag Kesra, Kabag Pemerintahan, Camat dan Ketua Baznas Kabupaten Jombang  menyerahkan hewan qurban kepada para kepala desa.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Aris