FaktualNews.co

Ketua Bawaslu Nganjuk Ingatkan Kader Ini Jangan Jadi Timses Pemilu

Politik     Dibaca : 621 kali Penulis:
Ketua Bawaslu Nganjuk Ingatkan Kader Ini Jangan Jadi Timses Pemilu
FaktualNews.co/romza
Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif yang diadakan Bawaslu Nganjuk.

NGANJUK, FaktualNews.co – Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Nagnjuk, Abd Azis mengingatkan para Kader Pengawas Pemilu (KPP) untuk tidak menjadi tim sukses saat tahapan Pemilu 2024 mendatang.

Pernyataan ini disampaikan Aziz saat acara Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif di Hotel Front One Ratu Nganjuk, Jumat (15/07/2022).

“Saya minta kader pengawas Pemilu tidak boleh menjadi tim sukses nanti saat Pemilu 2024,” kata pria alumni Universitas Islam Negeri (UIN) Yogyakarta tersebut saat sambutan.

Hadir dalam acara tersebut para kader Pengawas Pemilu yang merupakan alumni dari Sekolah Kader Pengawas Pemilu. Mereka mayoritas terdiri dari mahasiswa yang saat ini masih aktif berkuliah.

Acara tersebut juga diikuti anggota Pramuka serta puluhan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di Nganjuk.

Azis mengatakan, kegiatan ini digelar sebagai upaya menambah pengetahuan kader pengawas Pemilu serta elemen mahasiswa dan generasi muda.

“Acara ini dibuat untuk menambah pengetahuan kader pengawasan partisipatif dari unsur anak muda. Kenapa? Karena anak muda lebih energik dan memiliki integritas tinggi menjadi pengawas partisipatif saat Pemilu,” ungkapnya.

Ia pun mengajak kaum muda untuk lebih aktif dalam mengawasi seluruh tahapan Pemilu 2024. “Kami tidak bisa berjalan sendiri dalam mengawasi Pemilu. Makanya keterlibatan masyarakat, termasuk anak muda sangat dibutuhkan supaya kerja-kerja pengawasan Pemilu nanti lebih optimal,” tandas Azis.

Adapun undangan khusus dalam kegiatan ini terdiri dari sejumlah komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) setempat. Sedangkan nara sumber dalam kegiatan ini adalah Pujiono, Ketua KPU Nganjuk.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah