Peristiwa

Sopir Wings Box Asal Pasuruan Ditemukan Meninggal Dalam Truk

PASURUAN, FaktualNews.co Kasiono (46), asal Dusun Kluncinglegi, Desa Kenep, Kecamatan Beji, Kabupaten Pasuruan, ditemukan meninggal dunia di Desa Carat, Kecamatan Gempol, pada Rabu (3/7/2022) pagi.

Kasiono setiap hari bekerja sebagai seorang sopir truk. Ia ditemukan meninggal dunia dalam kondisi membusuk di dalam truknya yang terparkir di pinggir jalan.

Menurut rekan sesama sopir, Yosep Kuswandono menuturkan, korban terakhir terlihat memakir truk Wings Box bernopol L 9501 UV  pada Senin (1/7/2022) siang sekitar pukul 12.00 WIB.

Namun semenjak itu, korban tidak pernah nampak keluar dari dalam truknya selama tiga hari lebih.

“Mulai curiganya kemarin, kenapa ndak turun-turun,” ujar Yosep.

Karena korban tidak kunjung keluar, Yosep bersama rekan-rekan sesama sopir mencoba mengecek ke dalam truk tadi pagi sekitar pukul 07.00 WIB.

Saat melihat Kasiono, seketika rekan sesama sopir kaget. Korban ditemukan di belakang kemudi truk sudah tak bernyawa,

“Ketika teman-teman sopir melihat korban sudah kondisi berbusa dan keluar darah di hidung,” ungkapnya.

Seketika rekan sesama Sopir langsung melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian. Tidak lama, jajaran Satreksrim Polsek Gempol, datang mengevakuasi jasad korban dan membawanya ke RS Pusdik Brimob Watukosek.

Kanitreskrim Polsek Gempol, Iptu Khoirul Anam mengungkapkan jika berdasarkan hasil pemeriksaan tidak ditemukan tanda luka-luka kekerasan di tubuh korban. Diduga kuat korban meninggal karena sakit yang dideritanya.

“Adapun busa dari mulut dan darah dari hidung disebabkan karena proses pembusukan dan pengaruh obat-obatan,” pungkasnya.

Pihak keluarga korban juga sudah menerima kejadian ini sebagai musibah dan menolak untuk dilakukan otopsi. (Bahrul).