FaktualNews.co

Semifinal AFF U-16: Bima Sakti Siapkan Strategi, Jika Laga Seri dan Langsung Adu Penalti

Bola     Dibaca : 514 kali Penulis:
Semifinal AFF U-16: Bima Sakti Siapkan Strategi, Jika Laga Seri dan Langsung Adu Penalti
Dua pelatih yaitu pelatih Indonesia U-16 Bima Sakti dan pelatih Myanmar U-16, Aung Zaw Myo saat berpose bersama di sela jumpa pers semifinal Piala AFF U-16 2022 di Yogyakarta. (Tangkapan layar Instagram/ affu16championship)

SLEMAN, FaktualNews.co – Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti menyiapkan strategi untuk menghadapi Myanmar U-16 di babak semifinal AFF U-16, Rabu (10/8/2022) malam.

Ada peraturan yang sedikit berbeda dari tim senior yang akan diterapkan di babak semifinal AFF U-16, yaitu jika seri akan langsung adu penalti tanpa perpanjangan waktu.

Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, sudah menjelaskan takkan ada waktu tambahan (extra time) pada semifinal Piala AFF U16 2022.

Artinya, jika terjadi laga imbang pada waktu normal 90 menit, akan langsung adu penalti.

“Kami harus tetap melakukan persiapan, karena jika rejeki dari pertandingan nanti seri setelah 90 menit, kami harus siap adu penalti,” kata Bima Sakti jelang laga Indonesia vs Myanmar dikutip dari Kompas.com.

Bima Sakti juga menegaskan timnya sudah mempersiapkan strategi soal adu penalti jika kemungkinan terjadi.

Meski begitu, dia tidak menyebutkan nama-nama yang telah disiapkan.

“Kami sudah mengantisipasi jika nanti adu penalti. Tadi kami sudah latihan adu penalti dari kemarin,” kata Bima.

“Kami dan tentu saja semua pelatih tentu ingin meraih kemenangan di waktu normal,” jelas dia.

Soal penalti, Indonesia hanya kebobolan satu gol dalam fase grup. Satu gol tersebut dibuat dari titik putih alias penalti oleh pemain Vietnam, Nguyen Chong.

Di level U-16 hanya digelar sekali atau single match. Pemenang pada semifinal nantinya akan berhak tembus ke final Piala AFF U16 2022 pada Jumat (12/8/2022) di venue yang sama.

Timnas U16 Indonesia siap hadapi juara Grup C, Myanmar, pada semifinal Piala AFF U16 2022.

Jadwal semifinal Piala AFF U16 2022, Indonesia vs Myanmar, akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Rabu (10/8/2022). Kick-off pukul 20.00 WIB.

Aturan Piala AFF U16 2022 berbeda dengan Piala AFF untuk level senior.

Jika pada kategori senior, semifinal dan final digelar sebanyak dua kali dengan format kandang-tandang.

Akan tetapi, pada level U16 hanya digelar sekali atau single match.

Pemenang pada semifinal nantinya akan berhak tembus ke final Piala AFF U16 2022 pada Jumat (12/8/2022) di venue yang sama.

Semifinal: Indonesia Vs Myanmar, Thailand Vs Vietnam

Indonesia U16 akan menghadapi Myanmar U16 dalam agenda pertandingan semifinal Piala U16 2022.

Pertandingan Indonesia U16 melawan Myanmar U16 akan digelar di Stadion Maguwoharjo Stadium, Sleman pada Rabu (10/8/2022).

Kick off pertandingan Indonesia U16 melawan Myanmar U16 akan dimulai pukul 20:00 WIB.

Indonesia merupakan juara grup A sedangkan Myanmar adalah peringkat 1 dari grup C.

Sebelumnya pertandingan semifinal lainnya akan digelar antara Thailand U16 melawan Vietnam U16.

Thailand U16 adalah juara grup B, sedangkan Vietnam merupakan tim peringkat 2 dari grup A, sekaligus peringkat 2 terbaik setelah unggul dalam statistik dari Laos peringkat 2 dari grup B dan Malaysia dari grup C.

Hasil seri Malaysia U16 dengan Australia U16 dengan skor 2-2 artinya Vietnam U16 dipastikan lolos ke semifinal sebagai runner-up terbaik dari grup A sampai C.

Sedangkan Myanmar U16 menang 1-0 atas Kamboja U16, memastikan Myanmar U16 menjadi juara grup C.

Di Semifinal, Vietnam akan menghadapi Thailand sedangkan Myanmar menghadapi Indonesia.

Agenda Semifinal Piala AFF U16

Semi-final, Rabu 10 Agustus 2022

Maguwoharjo Stadium, Sleman, Pukul 15:30

Thailand vs Vietnam

Semi-finals, Rabu 10 Agustus 2022

Maguwoharjo Stadium, Sleman, Pukul 20:00

Indonesia vs Myanmar

Pertandingan Perebutan tempat ketiga

Stadion Maguwoharjo, Sleman, Jumat 12 Agustus 2022

Pukul: 15:30

Tim yang Kalah di Semifinal 1 v Tim yang Kalah di Semifinal 2

Final

Stadion Maguwoharjo, Sleman, 12 Agustus 2022

Pukul: 20:00

Pemenang Semifinal 1 v Pemenang Semifinal 2

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Sutono Abdillah
Sumber
tribunnews.com