SITUBONDO, FaktualNews.co – Menjelang peringatan Hari Jadi Kabupaten Situbondo (Harjakasi) ke-204 tahun 2022, Bupati Karna Suswandi bersama istri, Wabup Nyai Khoironi bersama suami, naik kereta kencana dari depan Pendopo Kabupaten Situbondo dan finish di depan Masjid Agung Al-Abror Situbondo, Jumat (12/8/2022).
Selain itu, anggota Forkopimda Situbondo, seperti ketua DPRD Edy Wahyudi, Kapolres AKBP Andi Sinjaya, Dandim 0823 Letkol Inf Bayu Anjas Asmoro, Kajari Nauli Rahim Siregar, mereka juga naik kereta kencana.
Sedangkan sejumlah pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) dilingkungan Pemkab Situbondo, mereka melakukan kirab dengan menggunakan becak hias keliling Kota Situbondo.
Khusus untuk kereta kencana, tercatat sebanyak sembilan iring-iringan kereta kencana, yang dinaiki para petinggi itu mendapat sambutan meriah ribuan masyarakat Situbondo, yang membentuk pagar betis disepanjang jalan yang dilalui kirab.
“Saya berharap kegiatan kirab jelang Harjakasi ke 204 ini, terus digelar setiap tahun, dan ini pertama kali dilaksanakan sejak pandemi Covid-19,” kata Suharto, seorang warga Kota Situbondo, Jumat (12/8/2022).
Sementara itu, Bupati Situbondo Karna Suswandi mengatakan, kirab kereta kencana ini, merupakan rangkaian kegiatan peringatan Harjakasi ke 204 tahun 2024.
“Sedangkan puncak peringatan Harjakasi ke 204 itu, akan dilaksanakan pada 15 Agustus 2022 mendatang,” kata Bupati Karna Suswandi.