SITUBONDO, FaktualNews.co – Pemain kesebelasan PS Jangkar, Situbondo baku hantam dengan PS Bondowoso di tengah lapangan Desa Kilensari, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo, Jawa Timur.
Aksi adu jutos berawal dari salah seorang pemain sepak bola PS Jangkar, yang mendorong salah satu pemain sepak bola PS Bondowoso, hingga berujung dengan terjadinya aksi tawuran para pemain dua kesebelasan tersebut.
Di dalam video berdurasi sekitar 1,16 detik, aksi tawuran dua kesebelasan pemain sepak bola itu, berlangsung hingga keluar lapangan. Selain itu, sebagian penonton juga terlibat dalam tawuran tersebut.
Kapolsek Panarukan, Situbondo AKP Efendi Nawawi membenarkan terjadinya aksi tawuran tersebut. Menurutnya, aksi tawuran itu berawal adanya pemain PS Jangkar, yang mendorong pemain PS Bondowoso.
“Meski demikian, tidak ada korban dalam aksi tawuran antara pemain sepak bola di lapangan sepak bola Samudera Panarukan,” ungkapnya, Rabu (24/8/2022).
Menurut dia, akibat salah seorang pemainnya mendorong pemain lawan, PS Jangkar, Situbondo langsung didiskualifikasi oleh panitia turnament sepak bola, dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-77 Tahun 2022.
“Karena pemainnya menjadi penyebab adu jotos tersebut, sehingga panitia langsung memberikan sanksi tegas, yakni mendiskualifikasi PS Jangkar, Situbondo,” pungkasnya.