FaktualNews.co

Palsu BBM Pertalite Jadi Premium, Warga Blitar Diamankan Polisi

Peristiwa     Dibaca : 686 kali Penulis:
Palsu BBM Pertalite Jadi Premium, Warga Blitar Diamankan Polisi
FaktualNews.co/Dwi Haryadi.
Kapolres Blitar, AKBP Adhitya Panji Anom, saat menujukkan barang bukti BBM pertalite yang sudah dirubah menjadi premium.

BLITAR, FaktualNews.co – Palsu Bahan Bakar Minyak (BBM), IS warga Desa Binangun, Kecamatan Binangun, Kabupaten Blitar, diamankan Satreskrim Polres Blitar. Pelaku melakukan pemalsuan BBM jenis pertalite menjadi jenis premium.

Kapolres Blitar, AKBP Adhitya Panji Anom mengatakan, pelaku diamankan setelah terbukti memalsukan BBM menjadi premium. Pelaku mengaku memalsu BBM karena premium lebih menguntungkan.

Pelaku memanfaatkan kefanatikan warga setempat terhadap BBM jenis premium yang saat ini sudah dihapus pemerintah.

“Jadi di wilayah setempat warganya lebih fanatik kepada BBM jenis premium, karena dianggap lebih bagus dibanding pertalite,” kata AKBP Adhitya Panji Anom Selasa (30/8/2022).

Karena langka BBM jenis premium banyak dicari masyarakat. BBM  premium  palsu itu kemudian dijual dengan harga lebih tinggi daripada jenis pertalite,  yakni Rp 12.000 perliter.

“Premium dijual dengan harga  lebih tinggi daripada pertalite. Karena di Binangun yang jadi favorit warga adalah premium, sehingga  dijual lebih mahal,” tambahnya.

Lebih jauh dia menjelaskan, pelaku melakukan pemalsuan BBM jenis premium  dengan cara mengendapkan BBM jenis pertalite.

Setelah mengendap kemudian disuling dan diberi campuran pewarna kuning, sehingga jadi mirip BBM jenis premium.

“Pelaku kemudian menjual ke sekitar tujuh toko eceran. Ini sudah dilakukan sekitar satu tahun

dan memanfaatkan momen dihapusnya BBM jenis premium serta  masyarakat sana sudah fanatik dengan  BBM jenis premium alasan lebih awet,” tegasnya.

Kasus pemalsuan BBM jenis premium ini terbongkar dari sejumlah toko yang menyertakan papan daftar harga di tokonya masing-masing. Dalam daftar harga tersebut tercantum BBM premium lebih mahal dibandingkan jenis pertalite.

“Jadi ini menjadi kecurigaan kami dan kemudian melakukan penyelidikan hingga berhasil mengamankan pelaku,” pungkasnya.

 

 

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin