FaktualNews.co

Kenalan Melalui Medsos, Warga Sidoarjo Bawa Kabur Motor

Kriminal     Dibaca : 694 kali Penulis:
Kenalan Melalui Medsos, Warga Sidoarjo Bawa Kabur Motor
FaktualNews/Alfan Imroni/
Teks Foto : Istimewa

SIDOARJO, FaktualNews.co – Imam Al Hafidz (27) asal Desa Kali Pecabean, Kecamatan Candi, Sidoarjo terpaksa berurusan dengan Unit Reskrim Polsek Candi, Polresta Sidoarjo lantaran membawa kabur motor milik Iksan warga Gedangan, Sidoarjo.

Kapolsek Candi, Kompol Soegeng Prajitno mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Kamis (25/8) sekitar pukul 15.00 WIB. Waktu itu korban dan terduga pelaku ketemuan di warung kopi kawasan arteri porong.

“Korban kenal dengan terduga pelaku melalui media sosial facebook,” katanya, Selasa (30/8/2022).

Pelaku ini menawarkan sebuah pekerjaan kepada korban. Akhirnya, korban diajak ke kawasan Candi. “Setibanya di Kecamatan Candi, Sidoarjo, pelaku meminjam motor korban dengan alasan beli handphone secara COD di kawasan Gelam,” terangnya.

Saat terduga pelaku meminjam motor korban, korban tidak menaruh curiga. Namun, saat ditunggu lama, terduga pelaku tidak kunjung kembali. Saat itulah korban sadar jika motornya di bawa kabur.  “Korban lapor ke Polsek Candi seketika itu juga,” ucapnya.

Setelah mendapat laporan, petugas kepolisian melakukan penyelidikan dan mengidentifikasi kalau terduga pelaku berada di kawasan Randegan, Kecamatan Tanggulangin.

“Pelaku kami amankan beserta barang bukti motor Yamaha Vixion nopol S 2051 RH dan saat ini kami amankan di Mapolsek Candi untuk proses hukum lebih lanjut,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Mufid