Peristiwa

Truk Bermuatan Kayu Kelapa Terguling di Jalur Pantura Situbondo

SITUBONDO, FaktualNews.co – Sebuah truk nopol DK 8748 WA bermuatan kayu balok kelapa, Minggu (4/9/2022) mengalami kecelakaan tunggal, yakni terguling di Jalan Raya Desa Kilensari, Kecamatan Panarukan, Situbondo.

Selain mengakibatkan ratusan balok kayu berukuran 7×16 centimeter, dan panjang 6 meter tumpah jalan aspal dilokasi kejadian, namun jalur pantura Situbondo-Probolinggo sempat macet total. Itu terjadi lantaran bangkai truk melintang di jalan.

Meski kondisi truk fuso terguling dan seluruh muatannya tumpah, namun tidak ada korban jiwa maupun korban luka, dalam insiden laka tunggal tersebut, sopir dan kernek hanya mengalami luka lecet di sebagian tubuhnya.

Diperoleh keterangan, sebelum truk bermuatan balok kayu kelapa terguling, truk nopol DK 8748 WA melaju dari arah selatan, namun saat melintas dilokasi kejadian, dengan kondisi jalan menikung sang sopir tak dapat mengendalikan kemudinya, sehingga mengalami laka tunggal dan terguling dilokasi kejadian.

“Saya kaget, saat duduk bersama teman sambil menunggu penumpang, tiba-tiba truk bermuatan kayu balok kelapa terguling,”ujar Kusno, salah seorang becak dilokasi kejadian, Minggu (4/9/2022).

Kanit Laka Polres Situbondo Ipda Kadek Yasa membenarkan laka tunggal tersebut. Menurutnya, berdasarkan pengakuan sang sopir kayu balok tersebut akan dikirim ke Pulau Bali.

“Selain itu,tidak korban dalam laka tunggal tersebut, meski truk terguling dan seluruh muatannya tumpah,” katanya.