DPMD Situbondo Mendistribusikan Logistik Pilkades Serentak Tahun 2022
SITUBONDO, FaktualNews.co-Dinas Pemberdayaan Masyarakat (DPMD) Kabupaten Situbondo, mulai mendistribusikan logistik untuk Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentah tahun 2022 ke 14 kecamatan di Kabupaten Situbondo, Senin (3/10/2022).
Pelepasan sebanyak 13 truk pengangkut logistik pilkades ini untuk 17 desa pada 14 kecamatan ini, dilepas langsung oleh Pj Sekda Wawan Setiawan dan Kapolres AKBP Andi Sinjaya di halaman depan mapolres.
Wawan Setiawan Pj Sekda Kabupaten Situbondo mengatakan, pendistribusian logistik pilkadesini, mulai dilaksanakan secara bertahap. ”Logistik pilkades serentak tersebut langsung didistribusikan ke 14 kecamatan di Kabupaten Situbondo, sedangkan pada H-1 langsung didistribusikan ke masing-masing desa yang melaksanakan Pilkades tahun 2022 ini,” ujar Wawan Setiawan, Senin (3/10/2022).
Menurutnya, ada sembilan logistik pilkades serentak yang didistribusikan, yakni bilik suara, kotak suara, sekitar 64 ribu lebih surat suara, alat coblos, bantalan, tinta, plano, gembok dan segel, termasuk di dalamnya surat suara cadangan sebanyak dua setengah persen.
“Begitu sampai di masing-masing kecamatan, logistik pilkades serentak tersebut langsung dicek oleh panitia kecamatan, yang disaksikan para saksi Cakades di masing-masing desa penyelenggara,” bebernya.
Sementara itu, Kapolres Situbondo AKBP Andi Sinjaya mengatakan, untuk mensukseskan pelaksanaan Pilkades serentak tahun 2022, personel TNI/Polri siap mengawal pendistribusian logistik dari Pemkab Situbondo hingga ke 14 kecamatan dan 17 desa, yang melaksanakan pilkades serentak.
“Untuk mensukseskan pelaksanaan Pemilu serentak, TNI/Polri siap mengamankan pilkades serentak. Selain itu, kami juga dibantu petugas satpol PP dan personel linmas di masing-masing desa,” kata Andi.
Menurut dia, untuk pilkades ini, tercatat ada tiga kategori yang dinyatakan rawan konflik, sedangkan dua desa dinilainya medannya rawan, sehingga khusus untuk dua desa tersebut pendistribusian logistik langsung ke masing-masing TPS.
“Sedangkan untuk tiga desa rawan konflik itu, akan dilakukan penjagaan khusus, untuk mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan,” pungkasnya.
Pantauan Faktualnews.co dilapangan, pendistribusian logistik pilkades itu, mendapat pengawalan ketat dari petugas polsek dan koramil di masing-masing kecamatan di Kabupaten Situbondo.