FaktualNews.co

Debit Sungai Brantas di Kediri Turun, Petugas Bersihkan Rumpun Bambu pada Tiang Jembatan Lama

Peristiwa     Dibaca : 964 kali Penulis:
Debit Sungai Brantas di Kediri Turun, Petugas Bersihkan Rumpun Bambu pada Tiang Jembatan Lama
FaktualNews.co/Muajijin.
Petugas gabungan membersihkan rerimbunan pohon yang tersangkut di tiang penyangga Jembatan Lama Kediri.

KEDIRI, FaktualNews.co – Petugas gabungan yang terdiri BPBD, DLHKP, Dinas PUPR serta Satuan Kompi 1 Batalyon C Pelopor Brimob Kediri, membersihkan rerimbunan pohon, yang tersangkut di tiang penyangga Jembatan Lama Kota Kediri, Jumat (21/10/2022).

Pembersihan bambu yang tersangkut sejak beberapa waktu lalu tersebut, harus segera dilakukan dengan alasan faktor keamanan jembatan lama.

Wali Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar mengatakan, pembersihan bambu ini dilakukan karena adanya kekhawatiran, banyaknya bambu yang tersangkut di tiang penyangga jembatan lama akibat debit air yang tinggi beberapa waktu lalu bisa menyebabkan jembatan lama roboh. Sehingga beberapa pihak berkolaborasi untuk membersihkan.

“Jembatan lama ini merupakan jembatan dengan konstruksi besi tertua di dunia. Sehingga harus dijaga dengan sebaik-baiknya,” kata Abdullah Abu Bakar.

Wali Kota berharap kegiatan ini berjalan lancar dan tidak ada kendala. Sehingga jembatan lama tetap kokoh berdiri.

“Semoga dalam proses pembersihan rerimbunan pohon yang tersangkut di tiang Jembatan Lama berjalan lancar dan aman. Karena proses pembersihan juga beresiko, mengingat arus Sungai Brantas juga deras,” imbuh Abu.

Seperti diketahui, beberapa hari yang debit Sungai Brantas naik dan berada di level tertinggi. Akibatnya banyak pepohonan yang terbawa arus Sungai Brantas. Bahkan ada yang tersangkut di kaki tiang penyangga Jembatan Lama, yang dapat membahayakan jembatan tersebut.

 

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin