Peristiwa

Keluar Rumah Saat Ortu Tidur, Balita di Kediri Hilang, Diduga Hanyut di Brantas

KEDIRI, FaktualNews.co – Bocah berusia 3,5 tahun, warga Kelurahan Banjarmlati Kecamatan Kota Kediri dikabarkan hilang, dan diduga hanyut terbawa arus di aliran Sungai Brantas.

Bocah tersebut hilang setelah ada rekaman kamera CCTV di sekitar Sungai Brantas yang menunjukkan balita tersebut tidak terlihat di pinggir Sungai Brantas.

Keluarga korban yang khawatir kemudian melaporkan ke Kepolisian dan diteruskan ke Basarnas dan juga BPBD Kota Kediri.

“Saat ini pihak BPBD Kota Kota Kediri bersama Basarnas Trenggalek dan BPBD Kabupaten Kediri telah berada di lokasi kejadian, dan mulai melakukan pencarian,” jelas Indun Munawaroh, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Kediri, Selasa (8/11/2022).

Indun menambahkan, pihaknya mengerahkan dua perahu karet untuk melakukan penyisiran di sepanjang Sungai Brantas. Satu perahu dari Basarnas dan satu dari BPBD Kota Kediri.

“Petugas gabungan akan melakukan penyisiran sekitar 10 kilometer dari lokasi kejadian, untuk mencari korban. Ia juga mengingatkan petugas agar selalu berhati-hati, mengingat arus Sungai Brantas yang deras,” kata Indun.

Sementara ayah korban Balita yang hilang, Abi Anggono mengaku, anaknya keluar pagi hari saat ia dan istrinya masih tidur. Anaknya keluar lewat jendela yang tidak dikunci.

“Saya dan istri kalau malam jualan nasi goreng, dan tengah dini hari. Saat saya bangun jam 8 pagi, anak saya sudah tidak ada,” Ujar Abi Anggono, ayah balita MA yang hilang.

Ayah korban kemudian berusaha mencari ke tetangga kanan dan kiri. Ternyata ada yang melihat jika anaknya menuju ke Sungai Brantas.

“Saya kemudian mencari ke pinggir Sungai Brantas, namun tidak menemukan, dan kemudian saya melaporkan ke petugas. Semoga anak saya segera diketemukan,” tutup Abi.