Bola

Liga 1 2022: Pelatih Persebaya Sudah Siapkan Pengganti Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho

SURABAYA, FaktualNews.co – Persebaya membuka opsi membawa semua pemainnya ke Jogja menatap lanjutan Liga 1 2022-2023 yang akan digelar 5 Desember mendatang.

Disampaikan pelatih Persebaya, Aji Santoso, opsi ini terbuka digunakan karena selama putaran pertama yang akan digelar hingga akhir Desember 2022 mendatang berjalan dengan sistem bubble.

Digelar di Bantul (Stadion Sultan Agung), Sleman (Stadion Maguwoharjo), Magelang (Stadion M. Soebroto), Solo (Stadion Manahan) dan Semarang (Stadion Jatidiri).

Berdasarkan jadwal yang beredar, Persebaya melakoni laga pertama hadapi Barito Putera, Selasa (5/12/2022) mendatang di Stadion Maguwoharjo, Sleman pukul 15.30 WIB.

“Kalau kami bubble-nya mulai langsung jaraknya mepet-mepet kami bawa semua, cuma kalau pertandingan pertama-kedua agak lama mungkin ada 23 pemain yang kami bawa,” kata Aji Santoso usai latihan tim, Sabtu (3/12/2022) sore.

“Kondisi pemain sangat bagus semua, gak ada yang cedera, fisik pemain juga saya lihat sangat siap,” tambahnya.

Aji Santoso juga menyebut sudah menyiapkan pengganti dua pemainnya yang dipastikan absen, Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho karena gabung timnas Indonesia persiapan Piala AFF 2022.

Keduanya mengikuti pemusatan latihan di Jakarta dan Bali 28 November hingga 21 Desember 2022.

Sementara gelaran Piala AFF 2022 akan dimulai 22 Desember.

Jika timas Garuda melaju sampai babak final maka tugas negara Ridho dan Marselino akan berakhir hingga 16 Januari 2023.

“Sudah saya siapkan pengganti Marsel sama Ridho. Meski lebih enak dan perfect itu kalau pemain-pemain kami lengkap.”

“Kami baru sekali main dengan pemain lengkap waktu lawan Arema, yang lain gak pernah. Sekarang mulai gak lengkap lagi,” kata Aji Santoso.

“Tetapi saya tidak boleh mengeluh dengan situasi ini, harus tetap saya siapkan dengan pemain yang ada,” pungkasnya.