FaktualNews.co

Jika Ditugaskan Kembali ke Jalanan, Ini Kata Aipda MP Ambarita

Peristiwa     Dibaca : 851 kali Penulis:
Jika Ditugaskan Kembali ke Jalanan, Ini Kata Aipda MP Ambarita
kompas.com
Aipda MP Ambarita di Pondok Gede, Jakarta Timur.

JAKARTA, FaktualNews.co-Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran mempunyai wacana untuk menugaskan Aipda Monang Parlindungan (MP) Ambarita kembali ke lapangan. Menanggapi hal itu, Aipda MP Ambarita yang merupakan mantan pimpinan Raimas Backbone ini mengaku siap jika kembali ditugaskan menangani kasus kejahatan jalanan.

“Apa yang sudah diperintahkan M1 (Kapolda Metro Jaya) akan saya emban dengan penuh rasa tanggung jawab,” ujar Ambarita, Rabu (4/1/2023).

Menurut Ambarita, dirinya siap menerima tugas yang diberikan pimpinan dan melaksanakannya sebaik mungkin. Dengan begitu, institusi Polri diharapkan dapat terus dicintai masyarakat.

“Agar institusi yang kita cintai ini, dicintai masyarakat dengan tulus,” kata Ambarita.

Pentolan tim patroli malam Raimas Backbone Polres Metro Jakarta Timur itu meyakini tugas dan amanah yang diberikan kepada dia dan anggota lainnya merupakan bentuk kepedulian dari atasan.

“Beliau itu bukan cuma pimpinan. Beliau itu adalah bapak yang baik dan care buat anggota jajaran Polda Metro Jaya khususnya,” ungkap Ambarita.

Untuk diketahui sebelumya dua jagoan Polda Metro Jaya telah dimutasi, Aipda Ambarita dimutasi menjadi Bintara Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) Polda Metro Jaya pada pertengahan Oktober 2021. Sebelumnya ia merupakan pimpinan dari patroli malam Raimas Backbone sejak 2017.

Raimas merupakan kepanjangan dari pengurai massa yang umum dipakai dalam istilah kepolisian. Berbagai aksi tim ini saat itu sering ditayangkan di stasiun televisi dan juga media sosial.

Aiptu Jakaria juga dimutasi untuk mengisi posisi yang sama dengan Ambarita. Polisi yang dikenal dengan nama beken Jacklyn Choppers itu sebelumnya bertugas sebagai Bintara Unit (Banit) 9 Unit 2 Subnit 4 Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Aris
Sumber
kompas.com