Sungai Meluap, Lima Rumah Warga Situbondo Terendam
SITUBONDO, FaktualNews.co – Hujan deras yang mengguyur Dusun Cotek Sidodadi, Desa Sumberwaru, Kecamatan Banyuputih, Situbondo mengakibatkan Sungai Kalorkoran meluap. Akibatnya, lima rumah di kawasan tersebut terendam air setinggi 50-60 centimeter, Sabtu (28/1/2023).
Jasuli, salah satu warga mengatakan jika pihaknya langsung memindahkan barang-barang setelah mengetahui air sungai tidak dapat menampung debit air. “Sudah dipindahkan ke tempat yang lebih tinggi, masih saja terendam,” katanya.
Meluapnya sungai di wilayah tersebut, sudah menjadi langganan saat hujan dengan intensitas tinggi dan sudah dipastikan luapan air menggenangi rumah warga.
Oleh karena itu, warga berharap ada tindakan dari pemerintah.
“Saya minta dinas terkait di Pemkab Situbondo, untuk mengantisipasi terjadinya banjir akibat meluapnya air sungai. Sebab, setiap hujan warga disepanjang sungai selalu dihantui rasa takut,” bebernya.
Kepala BPBD Kabupaten Situbondo Sruwi Hartanto mengatakan, sedikitnya ada lima rumah yang terendam air akibat meluapnya Sungai Kalorkoran. “Namun, seiring dengan bertambahnya waktu, air yang menggenangi rumah warga sejak pukul 13.00 WIB mulai surut,” ujar Sruwi Hartanto.