FaktualNews.co – Pelanggan yang puas akan melakukan repeat order atau pembelian berulang terhadap produk yang sama atau produk yang berbeda di toko yang sama. Pelanggan seperti ini sangat menguntungkan brand sehingga harus dipertahankan. Nah, salah satu cara meningkatkan kepuasan pelanggan adalah merespons pesan mereka dengan cepat dan tepat.
Untuk melakukan itu, Anda dapat memanfaatkan aplikasi WhatsApp Business. Selain bisa mengirimkan pesan otomatis, dengan menggunakan aplikasi ini, Anda bisa mengirimkan pesan siaran atau broadcast ke banyak kontak. Cara broadcast di WA Bisnis juga mudah dilakukan, apalagi jika Anda menggunakan aplikasi Koala Plus.
Supaya bisa memanfaatkan WhatsApp Business untuk pengembangan usaha Anda, ketahui lebih dahulu kelebihan WA Bisnis untuk penjualan produk secara online. Baca lebih lanjut ulasan berikut!
Anda bisa menggunakan dua aplikasi WhatsApp sekaligus dalam satu perangkat, yaitu WhatsApp Messenger dan WhatsApp Business. Dengan menggunakan aplikasi yang berbeda, Anda juga bisa membedakan pesan yang ditujukan untuk keperluan bisnis dan keperluan pribadi.
Bagi pemilik bisnis online yang lebih banyak melakukan interaksi dengan pelanggan secara online, kehadiran WhatsApp Business tentu sangat membantu. Pesan dari pelanggan tidak lagi tercampur dengan pesan pribadi Anda. Ini juga berarti Anda bisa merespons pesan bisnis dengan lebih cepat.
Kelebihan lain yang dimiliki WhatsApp Business adalah adanya fitur Profil yang lebih lengkap. Pada bagian profil tersebut, Anda bisa menampilkan logo brand, nama bisnis, kategori bisnis, deskripsi bisnis, alamat bisnis, jam kerja, email, dan situs web.
Bagi pemilik bisnis online, kehadiran fitur ini sangat bermanfaat. Pasalnya, Anda bisa dengan mudah memperkenalkan produk dan membangun brand awareness yang kuat. Apabila nomor telepon bisnis Anda diakses oleh pengguna WhatsApp lain, mereka otomatis jadi lebih paham bisnis tersebut dari informasi penting yang tersedia.
Bukan hanya itu, Anda juga bisa memasukkan informasi berupa foto katalog produk dan layanan bisnis di WhatsApp Business. Melalui fitur Katalog yang ada di aplikasi ini, Anda bisa mengupload foto produk untuk dilihat oleh pengguna lain. Tanpa harus berinteraksi secara langsung dengan Anda, pengguna telah mendapatkan informasi.
Perkenalan produk yang detail, lengkap, dan mudah diakses, akan mendorong pelanggan potensial untuk melakukan pembelian. Bagi pemilik bisnis online, peluang ini tidak boleh disia-siakan.
Salah satu hal yang membuat pembeli memutuskan untuk melakukan pembelian produk adalah tingkat kredibilitas bisnis online. Apabila kurang terpercaya, sebuah toko online tentu akan sangat terhambat dalam menjual produknya. Karena itu, membangun kredibilitas dan meningkatkan kepercayaan sangat penting dalam dunia bisnis.
Untuk melakukan itu, Anda bisa mengusahakan tanda centang hijau pada WhatsApp Business. Ada sejumlah syarat yang harus dipenuhi oleh pemilik usaha untuk mendapatkan verified badge tersebut. Namun, jika berhasil memiliki lencana ini, Anda akan lebih dipercaya oleh pelanggan yang ingin membeli produk.
Siapa yang sering merasa kewalahan saat membalas pesan pelanggan di WhatsApp? Anda kini bisa mengatasinya dengan menggunakan WhatsApp Business. Aplikasi ini memiliki fitur mengirimkan pesan otomatis.
Ada tiga jenis pesan yang bisa dikirimkan. Pertama, away message atau pesan balasan untuk pelanggan saat Anda tidak sempat membalas karena sibuk. Away message juga bisa diterapkan saat bisnis Anda sedang tidak berada pada jam operasional. Ini berarti tidak ada lagi pelanggan yang merasa terabaikan hanya karena Anda sedang tidak memegang ponsel atau sedang menyelesaikan urusan pribadi.
Jenis pesan kedua adalah greeting message atau pesan yang dikirimkan untuk menyapa dan menyambut pelanggan yang mengirimkan pesan. Pesan ini penting untuk menunjukkan kepedulian Anda terhadap pelanggan. Namun, Anda tidak perlu melakukannya secara langsung, cukup dengan mengatur pesan otomatis.
Ketiga, quick replies atau jawaban cepat untuk pertanyaan yang sifatnya umum dan sering ditanyakan oleh pelanggan. Adanya fitur ini sangat membantu dan menghemat waktu, terutama jika pertanyaan tersebut bukan hal yang harus dijawab secara spesifik.
Dapat Menganalisis Data Statistik Pelanggan
Menggunakan WhatsApp Business akan memudahkan Anda dalam menganalisis statistik pelanggan yang mengirimkan pesan. Di aplikasi ini akan tersedia informasi mengenai jumlah pesan yang dikirimkan, pesan yang tersampaikan, pesan yang dibaca, dan pesan yang diterima. Dengan mengetahui statistik tersebut, Anda bisa melakukan pengembangan terhadap bisnis dengan strategi yang lebih tepat.
Menjangkau Calon Pembeli Lebih Luas
Apabila Anda ingin menjangkau pembeli dari media sosial seperti Instagram dan Facebook, hal itu dimungkinkan dengan WhatsApp Business. Anda bisa menautkan akun aplikasi chatting ini ke kedua media sosial tersebut. Dengan demikian, mereka yang melihat produk Anda melalui Halaman Facebook atau Instagram bisa langsung menghubungi Anda di WhatsApp Business.
Itu dia kelebihan WhatsApp Business yang bisa dimanfaatkan untuk mendongkrak penjualan produk Anda secara online. Anda juga bisa menggunakan Koala Plus untuk memudahkan Anda dalam mengelola chat dan berbagai transaksi yang dilakukan dalam bisnis sehingga hasilnya lebih optimal. Semoga bermanfaat!