FaktualNews.co

Dua Ekor Sapi di Situbondo Mati Tersambar Petir

Peristiwa     Dibaca : 1022 kali Penulis:
Dua Ekor Sapi di Situbondo Mati Tersambar Petir
Kondisi 2 ekor sapi yang tewas akibat disambar petir, Jumat (10/3/2023) 

SITUBONDO, FaktualNews.co – Dua ekor sapi yang di gembala Tirto (50) warga Dusun Sidomulyo, Desa Sumberwaru, Kecamatan Banyuputih, Situbondo, mati tersambar petir di hutan Baluran, Situbondo, Jumat (10/3/2023).

Saat itu, kondisi di lokasi kejadian dalam keadaan hujan lebat disertai petir. Sedangkan dua ekor sapi itu diikat di pohon dan ditinggal Tirto membantu tetangganya untuk memasukkan meubel.

“Sebelum memasukkan sapi saya membantu tetangga, belum selesai memindahkan peralatan mebel sudah melihat petir yang menyambar kayu dekat sapi, karena bau hangus saya langsung melihat sapi kejang-kejang dan mati,” kata Tirto.

Petir yang menyambar sangat kuat. Pohon yang disambar kulitnya sampai mengelupas. Besar kemungkinan petir menyambar dahan pohon dan langsung mengenai sapi yang berada dibawahnya.

“Saya menduga dua ekor sapi itu mati akibat  pantulan petir yang menyambar pohon,” bebernya.

Kapolsek Banyuputih, Situbondo AKP Heru Purwanto membenarkan kejadian tersebut. Namun peristiwa tersebut tidak dilaporkan karena bukan ranah pidana di dalam masyarakat.

“Iya benar, hanya saja tidak dilaporkan, karena tidak ada unsur pidana,” katanya.

Menurutnya, Kecamatan Banyuputih disebagian wilayah selalu hujan disertai petir selama dua hari terakhir. Kondisi tersebut merupakan bagian dari peristiwa hidrometrologi sesuai dengan imbauan Badan Metrologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG).

“Sesuai himbauan BMKG petir memang akan terjadi, gejala hidrometrologi kalau tidak salah, kami turut prihatin dengan kerugian yang dialami dan kepada yang lain supaya lebih hati-hati,” pungkasnya.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Tim Redaksi FN