FaktualNews.co

Lupa Matikan Kompor, Dua Warkop di Bondowoso Terbakar 

Peristiwa     Dibaca : 642 kali Penulis:
Lupa Matikan Kompor, Dua Warkop di Bondowoso Terbakar 
Kondisi dua warkop rata dengan tanah di jalan raya Situbondo-Bondowoso

BONDOWOSO, FaktualNews.co – Dua warung kopi (warkop) di Jalan Raya Situbondo – Bondowoso, tepat di Jalan Raya Desa/Kecamatan Tenggarang, Bondowoso, terbakar, Selasa (14/3/2023). Diduga, kebakaran itu disebabkan pemilik warung lupa mematikan kompor.

Kedua warung itu milik Husnul Khotimah (45) dan Muqoyimah (29), keduanya warga Desa Pasar Rejo, Kecamatan Wonosari, Bondowoso.

Menurut informasi yang berhasil dihimpun, kebakaran itu diketahui oleh pengendara yang melintas di lokasi tersebut. Awalnya api membakar warung milik Husnul Khotimah. Karena besarnya angin, api menyambar warung milik Muqoyimah yang ada di sebelahnya.

Mendapati dua warkop terbakar, para pengguna jalan melaporkannya ke polisi terdekat. Setelah itu, petugas meluncur dan menghubungi mobil Petugas Memadam Kebakaran (PMK).

Tak berselang lama, petugas memadam kebakaran tiba di lokasi dan melakukan pemadaman. Api berhasil dipadamkan sekitar dua jam setelah kedua warkop tersebut terbakar.

Kapolsek Tenggarang Iptu Wahyu Utomo mengatakan, setelah mendapat laporan adanya dua warkop terbakar, pihaknya langsung datang ke lokasi kejadian. Bahkan, pihaknya membantu petugas Damkar memadamkan kobaran api tersebut.

“Dugaan sementara, penyebab kebakaran dua warkop akibat pemilik warung lupa mematikan kompor gasnya, sehingga kobaran api merembet ke warkop di sebelahnya. Dengan kerugian materi diperkirakan mencapai Rp 30 juta,” kata Iptu Wahyu Utomo.

Meski kedua warkop kondisinya diketahui rata dengan tanah, dan seluruh perabotnya juga  jadi arang, namun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut. Sebab, saat kejadian kedua warkop dalam kondisi tutup.

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Tim Redaksi FN