Advertorial

Wali Kota Blitar Serahkan bantuan alat keterampilan Secara Simbolis

BLITAR, FaktualNews.co – Walikota Blitar Santoso menyerahkan secara simbolis bantuan sosial (Bansos) alat untuk ratusan peserta pelatihan keterampilan. Harapannya bantuan bisa meningkatkan skill atau kemampuan wirausaha.

Menurut Santoso, pelatihan keterampilan  dinilai efektif untuk meningkatkan skill yang dimilik ibu – ibu rumah tangga. Utamanya untuk meningkatkan geliat ekonomi masyarakat.

“Selain memberikan keterampilan bagi ibu – ibu rumah tangga, kami juga memberikan bantuan alat untuk peserta pelatihan membuat kue, menjahit, olahan jahe merah, tata rias rambut kecantikan,” katanya, Jumat (17/3/2023).

Santoso mengatakan pemkot Blitar mendukung adanya pelatihan keterampilan. Pemberian bantuan  ini dapat menyemangati peserta yang ikut. Pihaknya  berharap Kota Blitar terus bermunculan wirausahawan anyar. Dengan begitu perekonomian juga ikut terangkat.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kota Blitar, Sad Sasmintarti mengatakan peserta pelatihan diikuti kurang lebih 100 personel. Sad menjelaskan pemberian bantuan alat tersebut merupakan dukungan pemerintah daerah untuk mengembangkan keterampilan masyarakat. Dengan begitu semangat ibu – ibu rumah tangga untuk terus berinovasi dan berkreasi juga akan meningkat.

“Pelatihan ini sudah dilaksanakan bulan lalu  Kami ingin melalui pelatihan dan pemberian bantuan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat,” kata Sad Sasmintarti.

Sad berpesan bagi peserta pelatihan untuk tidak menjual bantuan alat tersebut dan dapat dimanfaatkan sebaik baiknya. Pasalnya bantuan alat itu berasal dari anggaran daerah.