Peristiwa

Empat Ruangan Madrasah di Pasuruan Terbakar, Diduga Korsleting Listrik

PASURUAN, FaktualNews.co – Diduga korsleting listrik, Madrasah Miftahul Muta’allimin di Dusun Tumpuk, Desa Sambisirah, Kecamatan Wonorejo, Kabupaten Pasuruan, Jumat (19/5/2023) siang terbakar.

Dalam video yang beredar terlihat asap mengepul dari atap ruang di madrasah tersebut. Warga sekitar juga nampak panik saat kebakaran terjadi.

Terlihat sejumlah warga bergotong-royong untuk memadamkan api di madarasah yang memang berada di area padat penduduk tersebut.

“Tiba-tiba asap muncul dari atap, dan api kemudian membesar juga kan angin,” tutur Nasiyin (56), salah satu warga setempat.

Nasiyin menyebutkan, jika api dan asap tiba-tiba muncul sekitar pukul 14.00 WIB. Dengan cepat, api merembet ke tiga ruang lainnya.

Menurut warga api diduga muncul dari salah satu ruang kelas, yang diduga korsleting listrik penyebab ruang kelas tersebut terbakar.

“Lampu atau listrik itu kayanya tadi ada yang korslet, nggak tahu pasti,” ungkap Aspali (58), salah satu warga yang juga ikut membantu memadamkan api.

Api dapat dipadamkan setelah dua unit mobil pemadam kebakaran Kabupaten Pasuruan dan satu mobil PMK milik salah satu perusahaan di wilayah tersebut.

Sementara itu, Kapolsek Wonorejo, AKP Saiful,  mengatakan, dalam peristiwa kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa. Pihaknya saat ini masih melakukan penyelidikan.

“Untuk penyebab masih kami selidiki nanti,” kata AKP Saiful.