FaktualNews.co

Khitanan Massal dan Pengobatan Gratis di Situbondo, Diserbu Warga

Event     Dibaca : 1341 kali Penulis:
Khitanan Massal dan Pengobatan Gratis di Situbondo, Diserbu Warga
FaktualNews.co/Fathul Bari.
Suasana kegiatan khitanan massal di Desa Jetis, Kecamatan Besuki, Situbondo.

SITUBONDO, FaktualNews.co-Rumah Sakit Mitra Sehat (RSMS) Situbondo, menggelar kegiatan bhakti sosial, yakni berupa khitanan massal dan pengobatan gratis. Kegiatan bhakti sosial tersebut dilaksanakan di Desa Jetis, Kecamatan Besuki, Situbondo, Minggu (4/6/2023).

Kegiatan bhakti sosial RSMS Situbondo, yang dilanjutkan dengan kegiatan khotmil Al Qur’an pada 214 titik disejumlah desa di Kecamatan Besuki, Situbondo itu, dihadiri KHR Kholil As’ad,  sejumlah tokoh agama dan para habaib, seperti Habib Husen, Habib Ahmad.

“Untuk yang dikhitan secara gratis sebanyak 35 anak, sedangkan yang mendapat pelayanan kesehatan gratis sebanyak 300 warga,”ujar H Imam Hidayat, owner RSMS Situbondo, Minggu (4/6/2023).

Menurut dia, dalam kegiatan bhakti sosial tersebut, pihaknya menerjunkan sejumlah dokter dan puluhan tenaga medis. Dengan tujuan untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat Situbondo.

“Kegiatan bhakti sosial ini, merupakan bentuk kepedulian RSMS Situbondo, untuk membantu warga Kabupaten Situbondo, utamanya dalam pelayanan kesehatan dan khitanan massal gratis,”katanya.

Lebih jauh mantan Kabag Humas Pemkab Situbondo menambahkan, karena pelayanan kesehatan gratis mendapat sambutan positif warga, terbukti dengan antusiasnya warga yang datang, sehingga pihaknya akan terus menggelar kegiatan bhakti sosial seperti ini.

“Alhamdulillah, pengobatan gratis dan khitanana massal gratis mendapat sambutan yang baik warga. Makanya, kami akan terus untuk menggelar kegiatan bhakti sosial ini, disejumlah desa di Kabupaten Situbondo,”pungkasnya.

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin