BLITAR, FaktualNews.co – Calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto, menjanjikan pupuk harus tersedia dan harus langsung diterima para petani jika memenangkan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Hal ini disampaikan Prabowo dalam acara Deklarasi Gerakan Masyarakat Perhutanan Sosial (Gema PS) di GOR Soekarno Hatta, Blitar, Jawa Timur, Minggu (17/12/2023).
“Pupuk harus tersedia, dan tidak boleh banyak tangan, pupuk harus langsung ke petani,” ujar Prabowo dalam paparannya.
“Karena itu sangat penting saudara-saudara punya kelompok-kelompok tani, koperasi-koperasi yang saudara harus mengatur kelompok-kelompok tani harus saudara-saudara atur sebaik-baiknya,” imbuh dia.
Selain pupuk, Prabowo juga menginginkan hal serupa juga diterapkan ke benih serta pestisida.
Prabowo ingin semua sarana membantu para petani bekerja.
“Juga benih, demikian juga pestisida semua sarana harus untuk mendukung dan membantu para petani karena para petani saya katakan adalah pejuang-pejuang, patriot-patriot yang paling depan menghasilkan pangan untuk seluruh bangsa Indonesia,” ucap dia.
Ia juga berjanji akan bekerja keras memberikan atensi kepada petani dan nelayan jika menang Pilpres tahun depan.
Menteri Pertahanan ini berharap para petani menjadi petani terhormat, modern, serta berpenghasilan cukup.
“Seandainya saya menerima mandat dari rakyat saya akan bekerja sekeras-kerasnya agar petani, nelayan-nelayan kita hidup dengan sebaik-baiknya, hidup dengan cukup, hidup sesuai dengan jerih payah yang ia keluarkan,” kata Prabowo.