Advertorial

Bupati Kediri Fasilitasi UMKM Disabilitas di Galeri Bandara Internasional Dhoho

KEDIRI, FaktualNews.co – Komitmen Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana untuk mewujudkan pembangunan di Kabupaten Kediri yang inklusi tidak hanya di Pemerintahan Kabupaten Kediri melainkan sampai ke pelosok-pelosok deaerah terwujud.

Mas Dhito panggilan akrap Bupati Kediri telah menyiapkan stand khusus produk UMKM di Bandara Internasional Dhoho.

Salah satu stand UMKM yang saat ini sudah tertata di Gerai UMKM di Bandara Internasional Dhoho Kediri itu, adalah milik Diskopusmik dan produk UMKM milik kawan-kawan Disabilitas yang tergabung dalam Dikta (Disabilitas Kediri Tangguh) ikut mengisi stand di gerai UMKM tersebut.

Septa Widyastutik, salah satu pengurus Dikta, mengaku bersyukur produk teman-teman penyandang distabilitas ada yang lolos dan bisa mengisi stand di Bandara Internasional Dhoho.

“Alhamdulilah, produk teman-teman ada yang lolos disana (gerai UMKM Bandara Internasional Dhoho),” kata Widya, sapaan akrab, bendahara Dikta itu, Selasa (5/3/2024).

Widya menambahkan produk Oleh-Oleh milik Dikta, yang saat ini dipajang dan dapat dibeli di salah satu gerai UMKM Bandara Dhoho antara lain ada kue kering, kopi, bambu craft, rajutan, bros dari bahan daur ulang, gelang batu, gantungan kunci dan topi.

“Bangga bisa berpartisipasi dengan menjajakan produk kami di salah satu gerai UMKM Bandara Dhoho. Terimakasih Mas Dhito (Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana), telah memberi kesempatan kepada kami,” ujarnya.

Koordinator Suara Nurani (SUAR) Kediri, Sanusi, mengapresiasi dan salut atas keterlibatan kawan-kawan Disabilitas dalam memasarkan produknya di gerai UMKM Bandara Internasional Dhoho Kediri.

“Keterlibatan kawan-kawan disabilitas untuk memasarkan produk UMKMnya, menjadi salah satu penanda pembagunan inklusif di Kabupaten Kediri sudah berjalan,”ujarnya.

Dampak untuk kawan-kawan disabiitas, lanjutnya, selain ekonomi, juga dapat meningkatkan kepercayaan diri  dan cara meredukasi (mengurangi) stigma dan diskriminasi dengan karya. Tentu  saja karya kualitas yang baik.

Seperti diketahui, awal Januari 2024 lalu, Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana telah menyiapkan lapak khusus UMKM Kabupaten Kediri di Bandara Internasional Dhoho.

Bahkan, untuk merealisasikan hal itu, Mas Dhito telah melakukan peninjauan kondisi terakhir lokasi yang akan ditempati pelaku UMKM di bandara, Kamis (4/1/2024) lalu.

Ia mengatakan peninjauan tersebut untuk melihat potensi yang harus digali oleh pemerintah daerah di sekitar bandara. Sehingga, nantinya masing-masing daerah bisa menampilkan kekhasan produk yang dimiliki sebagai media promosi.

Mas Dhito menyebut Bandara Internasional Dhoho merupakan bandara milik masyarakat Jawa Timur. Untuk itu, pihaknya akan berkomunikasi dengan gubernur, terkait daerah yang akan mengisi gerai UMKM.

“Kita akan mengajak kota atau kabupaten lain untuk memasukkan produk yang sudah dikurasi yang betul-betul bisa dinikmati pengunjung Bandara Dhoho,” Jelas Mas Dhito. (HMS)