FaktualNews.co

Tertimpa Truk Terguling di Jalur Pantura Situbondo, Pemotor Meninggal 

Peristiwa     Dibaca : 1005 kali Penulis:
Tertimpa Truk Terguling di Jalur Pantura Situbondo, Pemotor Meninggal 
FaktualNews.co/Fathul Bari.
Truk bernuatan puluhan ton buah jeruk di Situbondo yang terguling.

SITUBONDO, FaktualNews.co-Seorang pengendara motor (pemotor) nopol P 2723 DK bernama Suja’i Adnan  (55) warga Desa Lamongan, Kecamatan Arjasa, Situbondo meninggal setelah tertimpa truk nopol AD 8004 EG muatan puluhan ton buah jeruk, Minggu (7/4/2024).

Selain mengakibatkan seorang pengajar di salah satu Ponpes di Situbondo meninggal. Insiden laka lantas di jalan raya Desa Landangan, Kecamatan Kapongan, Situbondo,  juga menyebabkan ribuan buah jeruk muatannya tumpah ke badan jalan aspal di lokasi kejadian.

Bahkan, akibat truk bermuatan puluhan ton buah jeruk terguling, jalur arus mudik lebaran tahun 2024  di jalur Pantura Situbondo sempat macet total. Mengingat bangkai truk yang terguling melintang di badan jalan aspal di lokasi kejadian.

Arus lalin di jalur Pantura Situbondo kembali lancar, setelah petugas berhasil menyingkirkan  truk yang terguling. Untuk menghindari kemacetan yang lebih parah lagi, petugas tetap memberlakukan sistem buka tutup.

Diperoleh keterangan, sebelum truk yang dikemudikan Fadlan (50) warga Grobogan, Purwodadi, Jawa Tengah terguling dan menimpa pemotor, truknya melaju dari timur menuju ke arah barat, dengan kecepatan sedang.

Namun, saat Fadlan melintas dilokasi kejadian, dia tidak dapat mengendalikan kemudingnya, sedangkan dari arah berlawanan korban mengendarai motornya. Sehingga truk bermuatan puluhan ton buah jeruk tersebut terguling dan menimpa pemotor bernama Suja’i Adnan.

“Sebelum terguling dan menimpa pemotor, truk yang melaju dari timur mulai goyang, hingga akhirnya terguling dan menimpa ustadz Suja,i,”ujar Husnan (54), salah seorang tukang becak di lokasi kejadian, Minggu (7/4/2024).

Kanit Laka Polres Situbondo, Ipda Rachman Fadli Kurnuawan membenarkan truk bermuatan puluhan ton buah jeruk terguling di jalur Pantura Situbondo. Namun pihaknya belum mengetahui secara pasti tentang  penyebabnya.

“Maaf mas, kami masih sibuk mengatur arus lalin, agar tidak terjadi kemacetan,”kata Ipda Rachman Fadli Kurniawan.

 

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin