FaktualNews.co

TERIMA KASIH UNTUK PENGABDIAN DAN DEDIKASI

Pj Wali Kota Kediri Zanariah Serahkan SK Pensiun PNS Periode Agustus-Desember 2024

Advertorial     Dibaca : 246 kali Penulis:
Pj Wali Kota Kediri Zanariah Serahkan SK Pensiun PNS Periode Agustus-Desember 2024
FaktualNews.co/Aji
Pj Wali Kota Kediri, Zanariah saat serahkan SK pensiun.

KEDIRI, FaktualNews.co – Pj Wali Kota Kediri Zanariah menyerahkan SK Pensiun dan memberikan cinderamata, kepada sebanyak 80 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang akan purna tugas periode Agustus sampai dengan Desember 2024, Selasa (16/7/2024). Kegiatan ini diselenggarakan di Aula BKPSDM Kota Kediri.

“Pelepasan para pegawai yang akan pensiun ini harapannya bisa menjadi budaya. Karena kalau bukan kita siapa lagi yang mengingat teman-teman kita yang sudah mengabdi puluhan tahun kepada negara. Hal ini juga sebuah cara untuk menghargai pengabdian mereka selama ini. Para PNS yang purna bisa bergabung dalam Persatuan Wredatama dan coba kita hidupkan kembali. Karena di sini tempat berkiprah para PNS setelah pensiun,” terang Zanariah.

Lebih lanjut, Zanariah menuturkan bahwa pensiun bukan akhir dari segala aktivitas produktif. Melainkan awal yang baik untuk memulai kegiatan baru sesuai minat dan potensi yang dimiliki. Pasti para PNS yang akan purna tugas ini telah memiliki gambaran akan melakukan sesuatu hal yang positif untuk hidupnya ke depan.

“Pesan saya dana pensiun digunakan dengan bijak dan dipikirkan secara matang sebelum menggunakannya,” tambahnya.

Di akhir sambutannya, Pj Wali Kota Kediri, Zanariah mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas pengabdian dan dedikasi para PNS yang akan purna tugas ini.

“Banyak kontribusi yang diberikan bapak ibu kepada Pemerintah Kota Kediri untuk memberdayakan dan melayani masyarakat. Capaian penghargaan baik tingkat provinsi maupun nasional diraih Kota Kediri dan ini tidak lepas dari peran serta dan upaya para PNS di lingkungan Pemerintah Kota Kediri,” tutupnya.

Perlu diketahui, sebanyak 80 PNS yang akan purna tugas tersebut dengan rincian sebagai berikut, 61 PNS golongan IV, 10 PNS golongan III, dan 9 PNS golongan II.

Hadir pula Asisten Administrasi Umum Tanto Wijohari, Kepala BKPSDM Un Achmad Nurdin, Kepala Kantor Cabang PT Taspen (Persero) Kediri Masfu Hanik, Kepala Cabang Bank Mandiri Taspen Kediri Agus Suyana, dan para pegawai penerima SK Pensiun.

 

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin