Gandeng PTN di Jember, Perumdam Tirta Pandalungan Luncurkan Produk Air Minum UNEJ COOL
JEMBER, FaktualNews.co-Sebagai upaya pengembangan bisnis dalam bentuk Corporate Branded. Perumdam Tirta Pandalungan Jember menggandeng Universitas Jember (Unej) meluncurkan produk air minum kemasan dengan label merek UNEJ COOL.
Bentuk kerjasama bisnis tersebut disepakati bersama antara Perumdam Tirta Pandalungan dengan Unej lewat penandatanganan MoU yang dilakukan di Gedung Rektorat Unej, Selasa (23/7/2024) kemarin.
“Jadi antara kami dengan Unej ini. Ada satu kesamaan visi, karena dari pihak Unej juga memiliki badan pengembangan usaha yang bersifat profit oriented dan itu yang kemudian sebagai market potensial untuk pengembangan air minum mineral kemasan,” kata Direktur Umum Perumdam Tirta Pandalungan, Yudho Radityo Utomo saat dikonfirmasi sejumlah wartawan, Rabu (24/7/2024).
Lewat kerjasama tersebut, lanjut pria yang akrab disapa Yudho ini, ada tiga kemasan air minum yang memiliki label merek UNEJ COOL.
“Untuk kemasan UNEJ COOL sendiri akan ada tiga varian ukuran, di antaranya kemasan gelas ukuran 220 Ml, botol 330 Ml, terakhir kemasan galon 19 liter,” sebutnya.
Terkait kerjasama Corporate branded ini, kata Yudho, sebelumnya sudah pernah dilakukan dengan unit kerja lain, seperti halnya wilayah rumah sakit.
“Tapi untuk wilayah dunia pendidikan, ini yang pertama kalinya kami lakukan. Tidak menutup kemudian dengan instansi lain, ataupun unit kerja lain,” ujarnya.
Terpisah menurut Rektor Unej Iwan Taruna, adanya kerjasama MoU dengan Perumdam Tirta Pandalungan membantu memberdayakan produk lokal Jember, juga memenuhi kebutuhan air minum dalam kemasan yang bersih dan sehat.
“Dengan label merek UNEJ COOL akan memberikan manfaat bagi Perumdam juga kami sebagai lembaga pendidikan. Kami pun juga ikut mendukung produk lokal khususnya di wilayah Jember,” ujar Iwan.