Sambut HUT Kemerdekaan RI, Belasan Penyelam Situbondo Kibarkan Bendera Merah Putih di Dasar Laut
SITUBONDO, FaktualNews.co-Menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-79 Tahun 2024. Belasan komunitas penyelam Situbondo, mengibarkan bendera merah putih di dasar laut di obyek wisata pantai Pasir Putih, Kecamatan Bungatan, Situbondo, Jawa Timur.
Pantauan di lapangan, tercatat sebanyak 17 komunitas penyelam di Situbondo, yang mengibarkan bendera merah putih di dasar laut wisata Pantai Pasir Putih, Situbondo, yang dikenal dengan keindahan terumbu karangnya.
“Aksi mengibarkan bendera merah putih di dasar laut ini, sebagai bentuk rasa patriotisme kami untuk bangsa. Selain itu, kami melibatkan sebanyak 17 komunitas penyelam, sesuai dengan tanggal kemerdekaan RI,”ujar Bismi Fadli Rohman, salah seorang koordinator penyelam, Kamis (15/8/2025).
Pria yang akrab dipanggil Bismi menjelaskan, pihaknya sengaja mengibarkan bendera di dasar laut, mengingat sebagian besar wilayah NKRI adalah maritim.
Oleh karena itu, pihaknya mengajak seluruh masyarakat agar ikut menjaga ekosistem laut, untuk mewujudkan Indonesia sebagai poros maritim dunia.
“Laut Nusantara ini potensi kekayaan Indonesia yang harus kita jaga bersama. Maka dari itu, kita bisa ikut menjaga ekosistem laut, salah satunya dengan tidak membuang sampah dilaut,”pungkasnya.
Sementara itu, Imam Hidayat owner obyek wisata Labuhan Resort, Pasir Putih, Situbondo, pihaknya mengapresiasi aksi nyata komunitas penyelam tersebut. Kehadiran mereka dinilai sangat bermanfaat bagi kelestarian wisata bawah laut di kawasan objek wisata Pasir Putih Situbondo.
“Kami berharap aktivitas komunitas penyelam ini menjadi inspirasi bagi masyarakat yang lain, terutama para generasi millenial. Selain itu, kegiatan pengibaran bendera merah putih itu, dapat meningkatkan patriotisme generasi milineal terhadap NKRI,”ujar Imam Hidayat.