Politik

Kirab Maskot Pilkada 2024, KPU Situbondo Targetkan Partisipasi Pemilih 90 Persen

SITUBONDO, FaktualNews.co – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Situbondo, menggelar kirab maskot Pilkada serentak tahun 2024, dengan start Kantor KPU Situbondo dan finish di Alun-alun Kota Situbondo, Jawa Timur, Minggu (15/9/2024).

Ada dua maskot Pilkada serentak 2024 yang dikirab keliling Kota Situbondo, yakni Si Jalih (Jatim memilih) untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jatim, dan Si Mesi (Merak Situbondo) untuk Pemilihan Bupati (Pilbup) Situbondo.

“Kirab Maskot sebagai sarana edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat, jika pada 27 November 2024 mendatang, KPU Situbondo menggelar Pilkada serentak,  yakni Pilgub dan Pilbup,” ujar Hadi Prayitno, ketua KPU Situbondo, Minggu (15/9/2024).

Menurut dia, tercatat sebanyak 498 peserta, yang mengikut  kirab maskot keliling Kota Situbondo, mereka merupakan unsur penyelenggara tehnis, mulai dari komisoner, PPK dan PPS.

“Ini merupakan bentuk sosialisasi kepada masyarakat. Tujuannya, untuk meningkatkan partisipasi masyarakat, agar menyalurkan hak pilihnya di Pilkada serentak tahun 2024,” katanya.

Lebih jauh pria yang akrab dipanggil Hadi meminta kepada masyarakat Situbondo, untuk berpartisipasi aktif menyukseskan Pilkada serentak, dengan cara datang ke TPS untuk menyalurkan hak pilihnya.

“Kami berharap masyarakat datang ke TPS untuk menyalurkan hak pilihnya pada 27 November 2024 mendatang. Mengingat pada Pilkada serentak 2024, kami menargetkan partisipasi pemilih sebesar 90 persen,” pungkasnya.