Peristiwa

Diduga Sopir Honda Jazz Ugal-ugalan, Tabrakan Beruntun Terjadi di Jalur Pantura Situbondo

SITUBONDO, FaktualNews.co – Insiden tabrakan beruntun yang melibatkan tiga mobil, terjadi di jalur pantura Situbondo, tepatnya di jalan Desa/Kecamatan Arjasa, Situbondo. Peristiwa itu terjadi lantaran sopir Honda Jazz, mengendarai mobilnya secara ugal-ugalan.

Dalam insiden tersebut, bodi depan tiga  mobil kondisinya ringsek dan mengakibatkan jalur pantura Situbondo sempat macet. Namun, para sopir dan dua penumpang  honda jazz, mereka hanya mengalami luka lecet.

Diperoleh keterangan, tabrakan beruntun yang melibatkan mobil, yakni Honda Jazz L 1945 RY yang dikemudikan Novi Ariyanto (41) warga Desa/Kecamatan Mangaran, Pikap P 8580 EC yang dikemudikan Musthofa (31) warga Desa Sletreng, Kecamatan Kapongan, dan Minibus Honda Odyssey  N 1678 AC, yang dikemudikan Danial Mulya (36) warga Desa Trigonco, Asembagus.

Berawal saat Novi mengendarai mobilnya, melaju dari dari arah timur menuju ke arah barat, dengan posisi ada dibelakang Pikap bermuatan gabah, yang dikemudikan Musthofa. Saat melintas dilokasi kejadian, Novi mendahului kendaraan pikap didepannya. Sedangkan dari arah  berlawanan minibus nopol N 1678 AC yang dikemudikan Danial Mulya.

Namun, untuk menghindari tabrakan minibus, Novi  membanting kemudinya  ke kiri hingga menyenggol bodi pikap. Selanjutnya, mobi jazz menabrak paku bumi, dan pohon asam hingga akhirnya mobil honda jazz oleng ke kanan,  dan ditabrak minibus yang dikemudikan Danial.

“Saya melihat sopir mobil  honda jazz, mengemudikan secara ugal-ugalan dari arah timur. Sebelum akhirnya terjadi tabrakan beruntun,”ujar Sutrisno, Jumat (4/10/2024).

Sementara itu, Kanit Gakkum Polres Situbondo Ipda Rachman mengatakan, dugaan sementara, penyebab tabrakan beruntun yang melibatkan tiga mobil itu, akibat sopir honda jazz yang tidak memperhatikan arus lalin dari arah berlawanan, saat mendahului kendaraan pikap didepannya.

“Berdasarkan keterangan saksi dilokasi kejadian, penyebab tabrakan beruntun tersebut, karena sopir mobil honda jazz, tidak memperhatikan arus lalin dari arah berlawanan, saat mendahului pick up didepannya,” kata Ipda Rachman.