JAKARTA, FaktualNews.co–Istana Kepresidenan Jakarta dipercantik menjelang pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming sebagai presiden dan wakil presiden pada Minggu (20/10/2024) mendatang.
Berdasarkan pantauan di lapangan Kamis (17/10/2024), terlihat sejumlah sejumlah pekerja membersihkan lantai marmer di bagian belakang Istana Negara, Kompleks Istana Kepresidenan.
Para petugas tampak membersihkan, menggosok, dan menyiram lantai marmer tersebut dengan air. Terlihat pula pekerja yang membersihkan lantai dengan mesin scrubber.
Layaknya alat pel, mesin itu berfungsi untuk mengeluarkan cairan disinfektan dan menghisap cairan yang sudah berbaur dengan kotoran di lantai. Petugas lainnya tampak memoles dan mengikir.
Pada sisi kanan belakang selasar Istana Negara yang kerap dilalui mobil kepresidenan, petugas lainnya sibuk mencopot keramik lantai berwarna hitam untuk digantikan dengan keramik baru.
Kesibukan serupa juga terlihat di sisi bangunan berpintu kaca dan ruang media. Petugas memakai baju berwarna biru terlihat mengikir jendela paling ujung menggunakan tangga.
Selain itu, ada sejumlah orang yang sibuk berlalu-lalang menuju pagar masuk lingkungan Istana Negara dan Istana Merdeka.
Mereka membawa kotak-kotak hitam menuju Istana Negara. Salah seorang pekerja mengungkapkan, kotak-kotak yang dibawa masuk itu berisi perangkat audio visual termasuk videotron.
Menurut rencana, Prabowo-Gibran akan menuju Istana Kepresidenan setelah dilantik di Gedung DPR/MPR pada Minggu mendatang.
Setibanya di Istana, Prabowo-Gibran akan disambut Presiden Joko Widodo sebelum Jokowi meninggalkan Jakarta untuk pulang kampung ke Solo.