ODGJ Tewas di Kebun Jagung Situbondo

SITUBONDO, FaktualNews.co – Seorang pria tanpa identitas, ditemukan dalam kondisi tubuh sudah terbujur kaku di areal tanaman jagung Desa Duwet, Kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo, Kamis (24/10/2024). Saat ditemukan oleh para siswa SDN 2 Duwet, Kecamatan Panarukan, pria yang diketahui orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) ini, tubuhnya terlentang di sudut areal tanaman jagung, yang tak jauh dari gedung sekolah.

Diperoleh keterangan, terungkapnya ODGJ tewas di areal tanaman jagung itu, berawal saat sejumlah siswa SDN 2 Duwet hendak memberi makanan ke MR X. Sebab, hampir setiap hari para siswa memberi makananan, karena hampir tiga bulan MR X ada di areal tanaman jagung. Namun, saat memberikan makanan, para siswa mendapati MR X tidak merespon panggilannya. Mereka lantas memberitahukan temuan ini kepada gurunya. Oleh guru tersebut, temuan ini langsung dilaporkan ke Kepala Desa (Kades) Duwet, sebelum akhirnya dilaporkan ke Polsek Panarukan, Situbondo.

“Awalnya para siswa mengira MR X tidur, namun setelah saya dan petugas Polsek Panarukan datang ke lokasi kejadian, dan ternyata MR X ini sudah meninggal,”kata Chandra, Kades Duwet, Kecamatan Panarukan, Kamis (24/10/2024). Kapolsek Panarukan, Situbondo Iptu Adri Djumantoro mengatakan, begitu mendapat informasi ada penemuan mayat, pihaknya langsung menuju ke lokasi kejadian. “Namun, karena mayat pria teridentifikasi ODGJ, sehingga jasad MR X langsung dievakuasi ke kamar mayat RSU dr Abdoer Rahem Situbondo,” ujar Iptu Adri Djumantoro.