Truk Tangki Terbalik di Jalur Poros Lamongan-Babat, Jalan Nasional Macet
LAMONGAN, FaktualNews.co-Sebuah kecelakaan tunggal terjadi di jalur poros Lamongan-Babat pada Senin (10/2/2025) sore, sebuah truk tangki terguling setelah menabrak tiang Penerangan Jalan Umum (PJU) dan median jalan. Peristiwa ini sempat menyebabkan kemacetan cukup panjang di area tersebut.
Menurut informasi yang dihimpun, truk tangki dengan nomor polisi L 8451 UUD melaju dari arah Babat menuju Lamongan. Saat tiba di Desa Sukodadi, Kecamatan Sukodadi, truk mengalami selip dan tidak dapat dikendalikan oleh sopir yang bernama Budi Santoso, warga Surabaya. Akibatnya, truk menabrak tiang PJU dan median jalan sebelum akhirnya terguling.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Lamongan, Ipda Hadi Siswanto, menjelaskan bahwa truk yang melaju dari arah barat ke timur itu menabrak tiang PJU dan median jalan hingga terguling. Beruntung, sopir truk yang berada di dalam kendaraan selamat tanpa mengalami luka. “Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini,” ujar Ipda Hadi. Senin (10/2/2025),
Namun, ambruknya tiang PJU menyebabkan kabel listrik terurai ke jalan dan berpotensi membahayakan pengguna jalan lainnya. Untuk mencegah hal yang lebih buruk dan mengurangi kemacetan, Satlantas Polres Lamongan segera melakukan evakuasi terhadap truk tangki yang terguling.
“Truk segera dievakuasi agar tidak menyebabkan kemacetan lebih panjang,” tambah Ipda Hadi Siswanto.
Proses evakuasi terus berlangsung, sementara arus lalu lintas di jalur tersebut mulai dibuka secara perlahan setelah truk berhasil dipindahkan.