FaktualNews.co

Bripda Teuku Tegar Abadi, Anggota Polres Lamongan Atlet Lari Berprestasi

Olahraga     Dibaca : 98 kali Penulis:
Bripda Teuku Tegar Abadi, Anggota Polres Lamongan Atlet Lari Berprestasi
FaktualNews/Istimewa
Bripda Tegas usai menjuarai Jatim Open Atletik 2025.

LAMONGAN, FaktualNews.co-Menjalani tugas sebagai anggota kepolisian bukan menjadi penghalang bagi Bripda Teuku Tegar Abadi, anggota Polsek Solokuro, Lamongan, untuk terus mengukir prestasi di dunia olahraga.

Polisi muda ini berhasil membuktikan bahwa disiplin dan semangat juang yang dimilikinya juga mampu bersinar di lintasan atletik, Senin (12/5/2025).

Dalam ajang Kejuaraan Jatim Open Atletik 2025 yang digelar di Stadion Atletik Universitas Negeri Surabaya (UNESA), Bripda Tegar tampil gemilang dan berhasil meraih medali perak pada nomor 400 meter putra.

Prestasi ini diraih di tengah kesibukannya menjalankan tugas sebagai abdi negara, sebuah bukti nyata bahwa polisi juga bisa menjadi atlet andal.

“Menjadi polisi tidak membatasi saya untuk terus menyalurkan hobi dan passion di bidang olahraga. Justru dukungan dari pimpinan dan rekan-rekan membuat saya semakin semangat,” kata Bripda Tegar, Senin (12/5/2025).

Atas pencapaian anggotanya Kapolres Lamongan AKBP Agus Dwi Suryanto, memberikan apresiasi penuh atas prestasi tersebut.

“Ini menjadi contoh luar biasa bahwa anggota Polri bisa menunjukkan kinerja luar biasa, baik dalam tugas maupun dalam bidang lain yang positif. Bripda Tegar adalah inspirasi,” ungkap AKBP Agus.

Keberhasilan Bripda Tegar ini turut mengharumkan nama Polsek Solokuro di tingkat provinsi dan menunjukkan bahwa anggota Polri juga dapat memberikan kontribusi positif dalam bidang olahraga.

“Ini menjadi motivasi bagi seluruh anggota untuk terus berprestasi, tidak hanya dalam pelaksanaan tugas, tetapi juga dalam bidang lain yang positif,” pungkas Kapolres Lamongan.

Kisah Bripda Tegar menjadi bukti bahwa integritas dan prestasi bisa berjalan beriringan. Sosoknya menginspirasi bahwa polisi bukan hanya pelindung masyarakat, tetapi juga panutan dalam menyeimbangkan tugas negara dengan pencapaian pribadi.

 

 

 

 

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Nurul Yaqin