Curah Hujan Tinggi, Awas Banjir Susulan
JOMBANG, faktualnews.co – Bencana banjir susulan berpotensi kembali menerjang wilayah Kabupaten Jombang, Jawa Timur. Karena, hujan dengan intensitas tinggi, diprediksi masih akan terjadi hingga beberapa hari kedepan.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jombang, Nur Huda mengatakan, dari data yang dikantongi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Karangkates Kabupaten Malang, cuaca ekstrem masih akan menerjang wilayah Kabupaten Jombang. Sehingga, potensi banjir susulan masih akan terjadi.
“Prediksi BMKG yang saya terima pagi ini, hujan dengan intensitas tinggi disertai petir akan mengguyur hari ini, Jombang dan Malang. Sehingga potensi terjadinya banjir masih sangat tinggi. Terlebih tanggul yang jebol masih dalam proses perbaikan,” kata Nur Huda kepada faktualnews.co, Selasa (31/1/2017).
BACA JUGA
[box type=”shadow” align=”” class=”” width=””]
- Masih Tergenang Banjir, Warga Curahhmalang Terserang Gatal-Gatal
- Lagi, Banjir Melanda Desa Curahmalang Jombang Terparah Sejak 1991 Akibat Tanggul Jebol
- Tanggul Sungai Jebol Penyebab Banjir di Curahmalang Jombang
[/box]
Sementara, hingga saat ini perbaikan tanggul sungai Kali Gunting di Dusun Johoclumprit, Desa/Kecamatan Sumobito, masih belum selesai dilakukan. Petugas dari Balai Besar Wilayah Sungai BBWS Brantas, masih terus berupaya menambal badan tanggul yang jebol akibat terjangan aliran sungai itu. Sehingga, jika hujan lebat mengguyur wilayah hulu diprediksi banjir akan kembali menerjang dua desa tersebut.
“Selain itu desa-desa di Kecamatan Mojoagung dan Mojowarno juga berpotensi terjadi banjir. Maka itu kami menghimbau agar warga waspada dalam beberapa hari kedepan,” tambahnya.
Sementara, ditanya soal keluhan warga Desa Curahmalang dan Budugsidorejo, kekurangan air bersih dan serangan penyakit gatal-gatal setelah diterjang banjir, Huda menyatakan akan segera menindaklanjuti keluhan tersebut. Pihaknya akan segera mengirimkan bantuan air bersih bagi warga terdampak banjir.
“Saat ini kami sudah bersiap untuk mengirimkan bantuan air bersih untuk warga disana. Terkait penyakit gatal-gatal kita akan segera koordinasikan dengan Dinas Kesehatan agar menerjunkan tim ke lokasi banjir,” pungkasnya.(ivi/san)