Peristiwa

Puting Beliung Hajar Tiga Dusun di Krian Sidoarjo, Dua Warga Luka Parah Tertimpa Atap

Ilustrasi

SIDOARJO, FaktualNews.co – Puluhan rumah di tiga Dusun, meliputi Dusun Kasak, Dusun Kembang Sore, Dusun Terung Kulon, Desa Terung Kulon, Kecamatan Krian, porak poranda dihantam angin puting beliung  Sidoarjo, Rabu (15/02/2017) petang. Musibah ini juga membuat dua pasangan suami istri warga Dusun Kasak harus dilarikan ke RSUD karena tertimpa atap rumah.

Menurut keterangan warga, bencana dmulai sebelum hujan turun. Gemuruh terdengar sangat kencang. Masyarakat di tiga dusun ini segera berhamburan keluar rumah untuk menyelamatkan diri. Hempasan angin menyapu atap rumah warga, pepohonan dan beberapa tiang listrik serta lainnya.

“Saat terdengar suara angin yang begitu kencang, masyarakat langsung keluar semua menyelamatkan. Banyak atap rumah warga yang rusak porak poranda usai terkena angin yang berputar-putar,” terang Murdianto salah satu warga.

Tidak hanya ratusan rumah yang hancur. Namun, puluhan pohon banyak yang tumbang dan menimpa rumah. “Beruntung saya tadi keluar. Kalau tidak, mungkin saya dan anak saya tertimpa,” tambah Sumiatun warga lain.

Namun nahas, bagi Mad Sidi (68) Fatimah (67), warga Dusun Kasak RT 02 RW 03, Desa Terung Kulon. Pasangan suami istri ini tidak mampu menyelamatkan diri. Akibatnya, mereka tertimpa atap rumahnya yang runtuh.

Saat kejadian, pasangan suami istri ini berada di dalam rumah. Ketika itu, angin yang begitu kencang menerpa pohon mangga hingga tumbang dan menimpa rumah pasangan suami istri tersebut. Mad Sidi mengalami luka di bagian tangan kanan dan Fatimah mengalami luka di bagian kepala. Data yang berhasil dhimpun, ada dua lagi korban puting beliung namun hanya luka ringan dan  hanya menjalani rawat jalan. Sementara Mad Sidi dan istrinya harus menjalani rawat inap di RSUD Sidoarjo.(nang/san)