FaktualNews.co

Tolak Investor Asing, PMII Sumenep Gelar Shalat Ghaib Didepan Kantor DPRD

Peristiwa     Dibaca : 1683 kali Penulis:
Tolak Investor Asing, PMII Sumenep Gelar Shalat Ghaib Didepan Kantor DPRD
Massa aksi PMII saat menggelar salat ghaib di depan kantor DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur, Kamis (16/3/2017). Foto : Anjie/FaktualNews

Massa aksi PMII saat menggelar salat ghaib di depan kantor DPRD Sumenep, Madura, Jawa Timur, Kamis (16/3/2017).
Foto : Anjie/FaktualNews

SUMENEP, FaktualNews.co – Ratusan massa aksi yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Sumenep, Madura, Jawa Timur melakukan sholat ghaib di depan kantor DPRD setempat sebagai bentuk solidaritas untuk keadilan agraria, kamis (16/3/2017).

Menurut demonstran yang juga para aktivis mahasiswa ini, aksi shalat ghaib digelar karena bumi sumekar dinilai sudah darurat agraria sejak dua tahun terakhir.

“Mari kita bersama-sama melakukan shalat ghaib agar Bumi Sumenep tidak mengalami darurat agraria,” kata Kyai Hotim selaku imam Shalat Ghaib di depan gedung parlemen ini.

Sementara itu Korlap Aksi Mahfud Amin dalam orasinya menegaskan aksi shalat ghaib tersebut sebagai bentuk keprihatinan terhadap tanah bumi Sumenep.

“Mari kita bersama-sama khusuk shalat ghaib, agar tanah dan kekayaan bumi sumenep tidak dikuasai para investor,” teriaknya.

Usai menggelar shalat ghaib, para mahasiswa bergantian membacakan puisi penolakan terhadap investor asing. Setelah itu langsung menuju kantor Bupati Sumenep.

Para pendemo juga membawa spanduk bertuliskan “Selamatkan Sumenep dari Penjarahan investor, “Save Sumenep”. Selain itu, beberapa poster berisi kecaman penolakan terhadap investor asing. (jie/oza)

 

[box type=”shadow” ]

BACA JUGA :

[/box]

Baca berita menarik lainnya hasil liputan
Editor
Romza