Ratusan Umat Islam di Jombang Salat Ied di Ponpes Bahrul Ulum
JOMBANG, FaktualNews.co – Hari raya Idul Fitri 1438 Hijriah telah tiba, ribuan umat Islam di Kabupaten Jombang, Jawa Timur, melaksanakan Salat Ied di beberapa tempat.
Salah satunya yakni di Masji Jami Pondok Pesantren Bahrul Ulum Tambak Beras, Jombang, Jawa Timur.
Ratusan masyarakat sekitar Ponpes lebih memilih salat Ied karena tempatnya yang luas.
“Salat Ied disini bisa ketemu lebih banyak orang,” ujar Roni, satu di antara masyarakat yang melaksanakan Salat Ied di Masjid Jami Ponpes Bahrul Ulum, Minggu (25/6/2017).
Pantauan FaktualNews.co, Minggu (25/6/2017) pukul 05.30 WIB, ratusan orang sudah memadati Majid Jami Bahrul Ulum tersebut.
Beberapa di antaranya datang bersama satu keluarga.
Bertindak sebagai imam salat Idul Fitri adalah KH Hasib Wahab sedangkan Ketua Umum DPP PPP Romahurmuziy bertindak sebagai khatib salat Ied .
Salat Ied dilakukan sekitar pukul 06.15 WIB. Dalam ceramahnya Romahurmuziy mengucapkan rasa syukur umat Islam bisa merayakan kemenangan sehingga mampu berkumpul melakukan salat Ied.
Romi sapaan akrab Romahurmuziy, juga mengajak masyarakat untuk menjaga keutuhan NKRI. Karena, menuruntnya kemerdekaan dan persatuan negara ini juga dari jasa para ulama.
Saalat Ied berakhir sekitar pukul 06.26 WIB. Suasana halal bihalal pun tampak di sekitar Masjid Jami Bahrul Ulum. Beberapa jamaah yang mulai meninggalkan lokasi saling bersalaman saat bercengkrama dengan kerabat maupun saudaranya.