Kriminal

Selama Ramadan dan Hari Raya, 42 Unit Mobil Rental di Kediri Hilang

KEDIRI, FaktualNews.co – Kasus penggelapan mobil rental di wilayah Kota Kediri Jawa Timur terungkap cukup banyak. Sebanyak 42 unit mobil raib dengan modus operandi yang hampir sama.

Berdasarkan catatan kepolisian setempat, ada 42 unit kendaraan mulai ramadan hingga lebaran yang hilang karena penggelapan. Kondisi ini karena banyak pemilik mobil yang tergiur menyewakan kendaraan mereka kepada jasa rental.

Apalagi, permintaan jasa penyewaan kendaraan meningkat selama lebaran. Rata-rata para penyewa berdalih ingin menggunakan kendaraan tersebut untuk bersilaturahmi dengan kerabat di bulan suci dan hari raya.

Kapolresta Kediri, AKBP Anthon Haryadi, pada Selasa, 11 Juli 2017 mengungkapkan, pihaknya sudah menemukan empat mobil yang digelapkan para penyewa. Hasil penyelidikan menemukan indikasi bahwa pelaku penggelapan kendaraan rental ini adalah sindikat.

Untuk mencari keberadaan puluhan kendaraan rental dibawa kabur para penyewa dan mengejar otak pelaku penggelapan, Polresta Kediri menerjunkan tim khusus.

AKBP Anthon Haryadi membeberkan, dalam menjalankan aksinya, para pelaku penggelapan mobil mengincar kendaraan rental untuk disewa dan dilarikan setelah mencopoti semua peralatan GPS. Akibatnya pemilik kendaraan tak lagi bisa melacak keberadaan kendaraan mereka.